Kamis, 28 Maret 2024

Samakan Kapolri dengan PKI SS Diamankan Polisi

Berita Terkait

AKBP Ardiyanto Tedjo Baskoro. F. Bok Batam Pos.

batampos.co.id – SS, warga komplek Pertamina, Kelurahan Batu IX, terpaksa berurusan dengan pihak Kepolisian. Hal tersebut, karena dirinya memposting wajah Kapolri Jenderal Tito Karnavian dan menyamakannya dengan anggota PKI di dalam grup Facebook.

Pria tersebut diamankan Satintelkam Polres Tanjungpinang, Kamis (21/9) lalu. Karena postingannya merupakan ujaran kebencian atau lebih dikenal dengan sebutan hate speech.
Informasi yang dihimpun, sebelum mengamankan pelaku. Pihak Kepolisian terlebih dulu berkoordinasi dengan ketua RT setempat. Yang mana dari hasil koordinasi itu ketua RT setempat membenarkan bahwa pria yang memposting ujaran kebencian terhadap pejabat negara tersebut benar warga dilingkungannya.
 
Saat diamankan, pria tersebut mengaku bahwa akun Facebook atas namanya yang memposting ujaran kebencian tersebut. Dari pengakuannya bahwa gambar tersebut didapatnya dari akun temannya atas nama Eagle Fly Free yang kemudian diunggahnya kembali.
Tujuan pelaku memposting gambar tersebut hanya ingin meminta pendapat dari teman-temannya di Facebook terkait dugaan adanya kesamaan wajah pejabat-pejabat negara saat ini dengan mantan anggota PKI.
Kapolres Tanjungpinang, AKBP Ardiyanto Tedjo Baskoro, yang dikonfirmasi terkait diamankannya pria berinisial SS karena memposting ujaran kebencian membenarkan. Namun, ia belum bisa menjelaskan secara rinci terkait diamankannya pria tersebut.
“Iya benar. Sabar dulu ya,” kata Ardiyanto, singkat.(ias)

Update