Jumat, 29 Maret 2024

Dua Feri Jemput 383 Jamaah Haji ke Batam

Berita Terkait

batampos.co.id – Dua kapal feri, dipastikan akan menjemput 383 jamaah haji asal Tanjungpinang, lusa (5/10). Debarkasi Batam ini akan tiba Kamis (4/10). Namun dikarenakan penerbangan baru akan tiba pada pukul 19.00 WIB, maka para jamaah haji akan diinapkan satu malam di asrama haji.

“Besoknya, langsung diberangkatkan ke Tanjungpinang dengan feri yang telah disediakan,” tutur Kepala Kemenag Tanjungpinang, M Nasir kemarin.

Setibanya di pelabuhan Sri Bintan Tanjungpinang, ratusan jamaah ini, sambung Nasir, dapat langsung dijemput oleh kendaraan yang telah disediakan. Sementara barang-barang bawaan jamaah, akan dibawa menggunakan transportasi yang berbeda, menuju Gedung Arsip dan Perpustakaan Daerah, untuk dititipkan.

Menurut Nasir, barang bawaan diharuskan untuk dititipkan terlebih dulu. Sehingga keesokan harinya, pihak yang bersangkutan dapat kembali ke lokasi penitipan untuk mengambil barang-barang bawaannya.

“Prosedurnya akan begitu, karena sekaligus untuk melakukan pengecekkan paspor,” beber Nasir. Selain mempersiapkan transportasi para jamaah haji beserta barang bawaannya, Nasir menuturkan, Kemenag Tanjungpinang pun akan mempersiapkan tenaga medis. Guna memberikan pelayanan kesehatan sesegera mungkin, jika ada jamaah haji yang merasa kurang sehat.

“Karena bisa dipastikan perjalanan pulang ini juga akan melelahkan. Makanya kami persiapkan supaya bisa langsung diobati,” pungkas Nasir. (aya)

Update