Kamis, 18 April 2024

Alumni Gontor Bangun Pesantren

Berita Terkait

Bupati Karimun Aunur Rafiq meletakan batu pertama pembangunan pontren modren Al Gontory di Kundur. F. Al Gontory untuk Batam Pos.

batampos.co.id – Pondok Pesantren Modern Darussalam Al-Gontory 02 cabang Tanjungbatu menggelar seremoni peletakan batu pertama pembangunan di Dusun 03 Dabit Desa Lubuk, Kecamatan Kundur. Peletakan batu pertama pembangunan komplek Yayasan Wakaf Pondok Modern Darussalam Al-Gontory 02 cabang Tanjungbatu dilakukan oleh Bupati Karimun Aunur Rafiq, beberapa hari yang lalu.

Semua tenaga pengajar di pondok modern itu nantinya diisi oleh alumni pondok pesantren Gontor. Penerapan mata pelajaran pun menganut pesantren asal Jawa Timur tersebut. Di antaranya Bahasa Inggris, Arab, Prancis, dan Mandarin. Ijazah alumni Gontor sudah diakui di seluruh Indonesia, terdaftar di Kementrian Agama.

“Kami bersyukur Bupati mau hadir dan meletakkan batu pertama di sela kesibukannya. Mudah-mudahan kehadiran pondok modern Al-Gontory mampu mengimplementasikan pilar peningkatan iman dan takwa,” ujar Ketua Yayasan Wakaf Pondok Pesantren Al-Gontory (PMDAG) 02 cabang Tanjungbatu, Ustadz Taten Rustandi S.Th.I.M.Pd, kemarin.

Sementara Bupati Aunur Rafiq mengapresiasi kehadiran Pontren Modern Al Gontory di Tanjungbatu. Dengan begitu, sudah ada sekitar 13 pondok pesantren di Kabupaten Karimun, 4 di antaranya dibangun di Kecamatan Kundur.Ā ā€œMasalah pintu masuk menuju pesantren yang saat ini masih berupa jalan setapak, Insya Allah, kami akan lakukan pengerasan untuk membantu percepatan pembangunan pondok pesantren modern Al-Gontory,ā€ terang Rafiq. (ims)

Update