Sabtu, 20 April 2024

Rp 20 Ribu Bisa Dapat Motor

Berita Terkait

ilustrasi

batampos.co.id – Sekolah Tunas Indonesia di Batuaji, Batam, memastikan akan ikut meramaikan kegiatan Orchard Park’s Fun Walk 2017, yang akan diadakan Minggu (26/11) ini. Sebanyak 25 peserta dari siswa SMP dan guru mewakili sekolah yang terdiri dari tingkat SD dan SMP tersebut.

Kepala Sekolah Tunas Indonesia Nurani Sinuraya mengaku tertarik mengikuti jalan santai ini untuk memberi penyegaran (refreshing) kepada siswa jelang ujian semester.

“Senin (27/11) mereka akan ujian praktik semester, dilanjutkan ujian teori pada 1 Desember. Jadi dibawa refreshing dulu,” ujar Nurani, Kamis (23/11).

Ia mengaku, banyak dari siswanya yang tertarik untuk mengikuti kegiatan yang digelar di sekitar kawasan Orachrad Park Batamcenter tersebut. “Namun terkendala transportasi karena lokasinya cukup berada jauh dari rumah para siswa, kami hanya bisa mengirim 18 siswa dan 7 guru,” terangnya.

Di samping memberi penyegaran kepada siswanya, lanjut Nurani, pihaknya juga mengharapkan bisa membawa pulang hadiah lucky draw. “Sebelumnya pernah ikut juga, dan kami pernah dapat hadiah lucky draw-nya berupa kulkas. Mudah-mudahan kali ini bisa bawa pulang motornya,” ungkap Nurani sembari tertawa.

Ia menambahkan, banyak manfaat dari kegiatan fun walk. “Kita sama-sama sehat, senang menikmati rangkaian acaranya, dan bisa berkenalan dengan orang-orang baru sekaligus mempromosikan sekolah. Untuk itu setiap ada fun walk, kami usahakan untuk tetap ikut serta,” tutupnya.

Jalan santai hasil kerja sama dengan divisi event organizer (EO) Batam Pos ini menyediakan berbagai hadiah menarik bagi peserta. Manajer EO Batam Pos, Herman Mangundap menyebutkan, dengan biaya pendaftaran yang hanya Rp 20 ribu untuk kategori dewasa, dan Rp 10 ribu kategori anak-anak ini, Orchard Park’s Fun Walk 2017 bisa melibatkan semua kalangan masyarakat untuk ikut serta.

“Selain dapat sehatnya, peserta juga berkesempatan mendapatkan hadiah utama dua sepeda motor, dan belasan item hadiah lainnya,” terang Herman.

Jalan santai ini mengambil start dari perumahan Orchard Park Batamcenter dan berjalan mengelilingi area sekitar perumahan yang dikembangkan Agung Podomoro Land itu. “Finish-nya juga sama di titik start,” sebutnya.

Untuk itu, Herman mengimbau agar masyarakat bisa segera mendaftar di beberapa tempat yang sudah disediakan panitia. Antara lain di bagian informasi Batam Pos di lantai dua Graha Pena, bagian informasi Kepri Mall, seluruh Alfamart yang ada di Batam, toko Play Station yang berada tepat di depan Hypermart Mega Mall, serta Edukits Batam. (nji)

Update