Kamis, 25 April 2024

45 Kg Beras Setiap Kepala Keluarga

Berita Terkait

Seorang buruh memanggul beras untuk keluarga sejahtera yang baru tiba di Kundur Barat, Selasa (28/11) kemarin. F. Imam Soekarno/Batam Pos.

batampos.co.id – Kecamatan Kundur Barat telah mendistribusikan sebanyak 44,595 kilogram beras untuk 991 keluarga sejahtera untuk triwulan keempat di bulan Oktober, November, dan Desember.

Alhamdulillah jatah beras bagi keluarga sejahtera untuk triwulan keempat tahun 2017 sudah disalurkan. Pendistribusian beras untuk keluarga sejahtera di satu kelurahan dan empat desa di wilayah Kundur Barat. Semua berjalan tanpa kendala,” kata Camat Kundur Barat, Anjitrisno, Selasa (28/11).

Kualitas beras untuk keluarga sejahtera, dikatakan Anji, cukup bagus, dan layak konsumsi. Sedangkan pembagiannya untuk wilayah Kecamatan Kundur Barat terdiri dari Kelurahan Sawang, Desa Sawang Selatan, Desa Sawang Laut, Desa Kundur, dan Desa Gemuruh. Dengan total keluarga sejahtera mencapai 991 kepala keluarga (KK).
“Setiap kepala keluarga menerima 45 kilogram untuk jatah selama tiga bulan Oktober, November dan Desember,” beber Anji.

Anjitrisno juga mengharapkan agar warga yang berhak menerima segera mengambil jatah beras yang sudah didistribusikan di setiap desa. Bantuan beras tersebut menurutnya sangat membantu bagi keluarga sejahtera. (ims)

 

Update