Sabtu, 20 April 2024

Resolusi 2018 untuk Suami – Istri

Berita Terkait

ilustrasi

mpos.co.id – Pembaca dewasa, untuk membangkitkan kembali percikan api asmara ke dalam hubungan yang lebih bergairah, pakar seks dari Amerika Serikat, Dr. Laura Berman merekomendasikan resolusi jadwal bercinta yang paling mesra. Ternyata, menurut Laura, pasangan wajib bercinta setiap pekan.

“Coba mulai bertekad melakukan hubungan seks minimal seminggu sekali,” ujarnya seperti dilansir dari Pop Sugar, Senin (18/12).

Laura meminta setiap pasangan mengevaluasi diri, apalagi yang sudah menikah lebih dari lima tahun. Seberapa sering pasangan melakukan hubungan seks setiap pekan?

Jangan-jangan tidak sama sekali.

“Tujuan membuat jadwal hubungan intim mingguan bukanlah untuk membuat bercinta seolah seperti tugas berat, tetapi justru bisa meningkatkan keintiman di sela-sela kesibukan,” jelasnya.

Laura menyarankan agar tiap pasangan bisa menjadikan pasangannya sebagai sahabat dalam hidup. Sehingga setiap kali bercinta, rasanya tak akan jauh berbeda seperti berbulan madu.

“Itu berarti pasangan telah mencapai tingkat kenyamanan dalam titik tertinggi, jelas Laura.

Menurutnya, seks ibarat investasi yang bisa menanamkan keintiman pada sebuah hubungan. Dia menilai pasangan zaman now saat ini begitu sibuk sampai lupa mempertahankan kualitas hubungan.

“Begitu pasangan mulai meluangkan waktu untuk seks, maka itu artinya bisa meningkatkan nilai investasi menjadi lebih intim,” jelas Laura.

Sehingga masing-masing pihak akan merasa beban pikirannya akibat kesibukan sepekan bisa berkurang. Selain bercinta, Laura juga menyarankan agar pasangan tetap melakukan berbagai bentuk stimulus sensualitas seperti memeluk atau mencium.

“Pasangan yang berciuman dan berpelukan secara teratur delapan kali sepekan, kemungkinannya untuk stres dan depresi akan jauh lebih kecil daripada pasangan yang tak melakukannya,” tegasnya.

Tak hanya itu, Laura meminta pasangan untuk tetap mengajak satu sama lain untuk berkencan mingguan. Dengan begitu, resolusi bercinta tahun 2018 pasti akan lebih bergairah. (ika/JPC)

Update