Sabtu, 20 April 2024

Dishub Buka Diklat Akademi Teknik dan Keselamatan Penerbangan

Berita Terkait

batampos.co.id – Kepala Dinas Perhubungan Pemkab Natuna Iskandar DJ mengatakan, Dinas Perhubungan membuka pendidikan dan pelatihan pemberdayaan masyarakat bidang teknik dan keselamatan penerbangan.

Diklat pemberdayaan ini khusus untuk masyarakat Natuna di daerah perbatasan, kerjasama Kementerian Perhubungan dan Akademi Teknik dan Keselamatan Penerbangan (ATKP) Medan.

“Pendaftaran Diklat sudah dibuka hingga 28 Januari ini, peserta yang mengikuti Diklat juga gratis,” kata Iskandar, Jumat (5/1).

Dijelaskan Iskandar, Diklat bersama ATKP Medan merupakan hasil kerjasama dengan pemerintah daerah sejak bulan Desember lalu. Diklat ini peserta akan mendapat sertifikat, yang nantinya sangat bermanfaat mempeemudah mendapat pekerjaan di bandar udara dengan bidang ilmu didasari.

“Masyarakat yang memperoleh sertifikat diklat dari ATKP ini bisa menjadi pegangan untuk melamar di bandara manapun bisa,” ujar Iskandar.

Untuk mengikuti Diklat ini sambungnya, syarat usia minimal 18 tahun dan maksimal 30 tahun pada bulan februari 2018. Sehat Jasmani dan Rohani dari RSUD, tinggi pria 165 centi meter dan wanita 158 centi meter. Tidak berkacamata dan tidak buta warna.

Sukandar merinci, formasi Diklat yang buka diantaranya Basic aviation securitu (Avsec) lama pelatihanya 25 Hari jumlah peserta 600 orang. Marshaling lama pelatihanya 20 hari jumlah 440 orang, Technical Draving lama pelatihanya 5 Hari jumlah 160 orang.

Tidak hanya itu, ada Basic PKP-PK 42 lama pelatihanya 42 Hari jumlah 500 Orang, perawatan motor listrik lama pelatihanya 5 Hari jumlah 160 orang, perawatan Air conditioning lama pelatihanya 5 hari jumlah 160 orang, Welding lama pelatihan 5 Hari jumlah 280 orang dan fiber optik dengan lama pelatihan 7 Hari jumlah 40 Orang.

“Diklatnya di Natuna, kami sudah surati seluruh kecamatan agar ada perwakilan masyarakat mengikuti diklat akademi teknik dan keselamatan penerbangan ini,” ujar Iskandar.(arn)

Update