Sabtu, 20 April 2024

Disduk Pemko Batam Kejar Penyelesaian e-KTP di Enam Kecamatan

Berita Terkait

Seorang pegawai Kecamatan Batuampar sedang melayani perekaman e-KTP Foto: Cecep Mulyana-Batam Pos

batampos.co.id – Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disduk-capil) Kota Batam membutuhkan sedikitnya 60 ribu blanko Kartu Tanda Penduduk Elektronik (e-KTP) di enam kecamatan.

“Enam kecamatan kan sudah siap termasuk yang hinterland, sisa enam lagi,” kata Kepala Disdukcapil Batam, Said Khaidar, Kamis (8/2).

Ia menyebutkan enam kecamatan yang belum tercetak diantaranya, Sekupang, Sagulung, Seibeduk, Lubukbaja, Bengkong dan Batamkota.

“total semua ada 60 ribu lebih blanko yang masih kami butuhkan untuk menyelesaikan penumpukan ini,” ujarnya.

Ia menyebutkan hal ini sudah disampaikan kepada Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri), agar bisa diberikan dalam waktu dekat ini.

“Minggu ini kami sudah merampungkan Batuaji, dan segera didistribusikan,” imbuhnya.

Said menambahkan, saat ini Disduk harus menyelesaikan pencetakan agar diberikan blanko yang baru. “Sistemnya seperti itu, jika sudah selesai cetak kami langsung lapor, nanti diminta untuk menjemput blanko,” tambahnya.

Ia berharap bisa diberikan blanko yang lebih banyak lagi dari yang sebelumnya. Terakhir Batam mendapatkan 20 ribu keping blanko yang sudah dialokasikan di tiga kecamatan.

“Ya kalau bisa langsung dikasih 60 ribu biar semua selesai, jadi mereka pemegang e-KTP juga bisa berpartisipasi dalam pemilihan tahun depan,” tutupnya.(yui)

Update