Sabtu, 20 April 2024

Perbaikan Jalan Tidak Masuk Program PIK

Berita Terkait

Sejumlah pekerja Dinas Bina Marga melakukan perbaikan jalan yang rusak dan berlubang.
Foto: Cecep Mulyana/Batam Pos

batampos.co.id – Lurah Mangsang, Said Palid mengatakan terkait jalan rusak yang ada di Pintu satu hingga pintu tiga Mangsang Seibeduk itu, pihaknya telah menyampaikan pada Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrembang).

“Sudah kami sampaikan, semoga bisa diusulkan,” katanya saat dikonformasi melalui sambungan telepon, Rabu (21/2/2018).

Ditanya apakah jalan tersebut masuk dalam program Percepatan Infrastruktur Kelurahan (PIK), Said mengaku untuk perbaikan jalan tidak masuk.

“Untuk jalan tidak ada, hanya fokus drainase saja,” katanya.

Sebelumnya, kondisi jalan di pemukiman warga Mangsang tersebut semakin memprihatinkan. Puluhan lubang yang berdiameter 15 hingga 30 centimeter dengan kedalaman lima centimeter menganga. Pengendara roda empat maupun roda dua harus berhati-hati saat melewati, apalagi saat musim hujan tiba, sebab jalan menjadi licin dan rawan kecelakaan.

“Yang paling parah di pintu empat menuju Perumahan Puriagung IV dan Bukit Kemuning,” ujar Risma warga Mangsang.

Di jalan itu, sambung Risma, lubang hampir menyeluruh. Baik di sisi kanan maupun di kiri jalan. “Jalan itu rusak karena luapan air drainase yang tersumbat oleh bangunan yang berdiri di atasnya,” tutup Risma. (une)

Update