Sabtu, 20 April 2024

Bupati Buka MTQ Kecamatan Kundur Utara

Berita Terkait

batampos.co.id – Bupati Karimun Aunur Rafiq membuka acara Musabaqah Tilawatil Quran ( MTQ) Kecamatan Kundur Utara, Selasa (27/2). Pembukaan ditandai dengan pukul beduk oleh bupati Aunur Rafiq yang didampingi camat Kundur Utara Eri Novaljadinata dan sejumlah anggota DPRD Karimun. Tahun ini pelaksanaan MTQ di pusatkan di lapangan sepakbola Sungai Nibong B desa Tanjungberlian Barat.

MTQ kecamatan Kundur Utara diikuti kelurahan Tanjungberlian, Desa Sungai Ungar Utara, desa Tanjungberlian Barat, desa Prayun dan desa Teluk.Radang. Sebanyak 130 qori dan qoriah akan bertanding dalam MTQ untuk menampilkan yang terbaik dan memperebutkan piala bergilir. Masyarakat cukup antusias menghadiri pembukaan MTQ yang berlangsung empat hari ke depan.

Dalam sambutanya Rafiq mengatakan pelaksanaan MTQ masyarakat Karimun lebih tawaduk dan meningkatkan hubungan sosial lebih baik. Dan yang terpenting melalui MTQ untuk menghilangkan rasa iri, dengki dan hasut.

“Melalui kegiatan MTQ diharapkan dapat membentengi generasi muda menjadi generasi yang qurani dalam rangka menghadapi tantangan di era globalisasi,” terang Rafiq.

Sementara camat Kundur Utara Eri Novaljadinata menyampaikan terimakasih kepada bupati Karimun, anggota DPRD Karimun atas kehadiran dan membuka secara resmi. Sehingga, bisa memeriahkan MTQ tingkat kecamatan Kundur Utara dengan berbagai kegiatan.

”Walaupun pelaksanaan MTQ diagendakan tiap tahun, tapi MTQ tingkat kecamatan Kundur Utara tetap meriah. Terutama, bisa mendongkrak ekonomi kerakyatan,” ungkapnya.

Pantauan di lapangan, sebelumnya Bupati Karimun Aunur Rafiq melakukan peninjauan stand-stand bazar yang ada disekitar lokasi aska MTQ kecamatan Kundur Utara yang didampingi Camat Kundur Utara Eri. Dan dilanjutkan dengan acara pembukaan MTQ, dengan diawali pembacaan ayat suci al quran.(ims)

Update