Kamis, 28 Maret 2024

Perempuan Dorong Pertumbuhan Ekonomi Masyarakat

Berita Terkait

Raja Ariza. F. Yusnadi/batampos.co.id

batampos.co.id – Pemerintah Kota Tanjungpinang punya atensi terhadap geliat ekonomi yang diprakarsai kaum perempuan. Bersama ibu-ibu yang tergabung dalam Ikatan Pengusaha Muslimah Indonesia (Ipemi) Tanjungpinang, diharapkan ada pertumbuhan ekonomi yang dirasakan warga melalui kegiatan-kegiatan positif yang dilaksanakan.

Penjabat Wali Kota Tanjungpinang, Raja Ariza berkeyakinan Ipemi bisa mewujudkan hal tersebut. “Karena itu, kami siap memfasilitasi kegiatan positif semacam ini,” kata Ariza ketika meninjau stan bazar Ipemi Tanjungpinang, Sabtu (17/3) lalu.

Kepada para anggota Ipemi Tanjungpinang, Ariza berharap semakin banyak peluang bisnis yang bisa diciptakan dan disambut baik oleh segenap warga. Misalnya, dari produk kuliner yang sudah lekat dengan ibu-ibu anggota Ipemi sejak di dapur rumahnya sendiri. Ariza menilai itu hal positif yang bisa ditularkan kepada masyarakat.

Soal fasilitasi yang bisa diberikan, sambung Ariza, Pemko Tanjungpinang mempersilakan Ipemi dalam sejumlah kegiatannya memanfaatkan kawasan-kawasan strategis yang dikelola Pemko Tanjungpinang sebagai lokasi pelaksanaan bazar.

“Misalnya Gedung Gonggong, kan juga bisa dipakai untuk bazar semacam ini. Dengan begitu diharapkan bazar bisa semakin semarak karena lokasinya strategis,” ungkap Ariza.

Apa yang ditawarkan Ariza, disambut secara positif oleh Ipemi Tanjungpinang. Suryana, selaku ketua berharap, ia dan teman-temannya bisa memberi inspirasi agar kaum muslimah di Tanjungpinang bisa semakin berdaya secara peran atau ekonomi. Ia yakin fasilitasi dan apresiasi dari pemerintah akan membantu dalam pelaksanaan kegiatan Ipemi ke depannya.

Di kalangan Ipemi sendiri, sambung Suryana, tidak cuma berkutat dari bazar ke bazar belaka. Melainkan juga ikut serta dalam kegiatan-kegiatan pelatihan atau bidang sosial. “Ada juga kegiatan keagamaan yang kami laksanakan. Jadi bisa melibatkan anak-anak juga,” ujar Suryana. (aya)

Update