Kamis, 25 April 2024

Gubernur, Wagub, dan Sekda Tinjau UNBK

Berita Terkait

Gubernur Kepri Nurdin Basirun (foto kiri),meninjau pelaksanaan UNBK di sejumlah sekolah di Tanjungpinang, Senin (9/4). Foto: Humas Pemprov Kepri untuk batampos.co.id

batampos.co.id – Generasi muda Kepri harus tumbuh dengan penuh integritas dan unggul. Maka, upaya peningkatan kemampuan terus dilakukan.

”Kesu­ksesan tidak turun dari langit, tapi didapat dengan kerja keras dan ketekunan. Dengan sendirinya, prestasi pendidikan Kepri bisa membaik dari tahun ke tahun,” kata Nurdin saat membuka UNBK di SMA Negeri 1 Tanjungpinang, Senin (9/4).

Harapan-harapan senada juga disampaikan Wakil Gubernur Isdianto dan Sekdaprov TS Arif Fadillah saat menghadiri pembukaan Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) di Tanjungpinang, Senin (9/4).

Wagub berkunjung ke SMA Negeri 4 Tanjungpinang dan Sekda di SMAN 2 Tanjungpinang.
“Anak-anak adalah calon pemimpin masa depan. Mari memulai langkah dengan baik, den­gan penuh kejujuran,” kata Nurdin.

Nurdin menyebutkan, UNBK ini jangan dijadikan kerisauan, ketakutan atau momok. Tapi, jadi motivasi untuk meraih prestasi. Apalagi Nurdin yakin anak-anak Kepri memiliki kemampuan. “Saya doakan anak-anak sukses dalam ujian dan sukses dalam kehidupan,” kata Nurdin.

Kehadiran Nurdin di sekolah tersebut untuk memberikan motivasi dan semangat kepada para pelajar agar mendapatkan ha­sil terbaik. Untuk mendapatkan hasil terbaik itu, kata Nurdin, dimulai saat memulai langkah dari rumah. Doa dan restu orangtua menjadi yang utama. “Patuh pada orangtua dan guru. Kita harus berpacu menggapai kesuksesan,” kata Nurdin.

Sementara Isdianto menyebutkan, saat ini Kepri berada di urutan ke-23 di Indonesia. Hal ini harus ditingkatkan. Isdianto mengajak semua pihak tunjukkan kepada Indonesia bahwa anak-anak di Kepri ini cerdas-cerdas semua.

“Makanya adik-adik jangan malas karena pendidikan ini penting. Tanpa pendidikan, kita ini tidak akan bisa apa-apa,” kata Isdianto.

Sebagai orangtua, begitu Isdianto membahasakan dirinya kepada para pelajar SMAN 4 Tanjungpinang. Bah wa kunjungannya adalah untuk memberikan semangat agar para peserta UN di SMAN 4 dan seluruh peserta se-Kepri bisa mengisi jawaban dengan benar dan penuh tanggung jawab serta tidak saling contek.

Menurut Isdianto, kehadirannya sebagai bentuk rasa sayang terhadap anak-anak. Hari ini, tidak hanya disini tapi di­seluruh sekolah se Kepri sedang melaksanakan UN. “Tentu bapak mengharapkan yang terbaik dari hasil UN ini. Belajar yang benar, berdoa dan mulailah isi jawaban dengan benar. Bapak yakin tadi malam anak-anak sudah belajar semua,” kata Isdianto didampingi Kepala Sekolah SMAN 4 Tanjungpinang Darson.

Pada kesempatan itu, wagub menyempatkan diri meninjau ruangan UN dan kembali mengingatkan agar anak-anak meneliti dan menelaah baik-baik sebelum menjawab soal demi soal.

Sementara itu, Sekda Arif menyebutkan, Kepri membutuhkan banyak sumber daya manusia (SDM) untuk segala bidang khususnya aparatur negara yang berkualitas dan mumpuni. Sebab itu, keberadaan sekolah di Kepri menjadi penting dan strategis un­tuk turut berkontribusi bagi pembangunan SDM di Tanah Melayu ini.

“Keberhasilan adik-adik meru­pakan bagian terpenting bagi Kepri karena kita ingin punya SDM yang berkualitas,” ujar Arif.

Pemerintah, lanjut Arif, selalu berupaya keras untuk meningkatkan SDM. Terbukti setiap tahun Pemerintah Provinsi Kepri mengalokasikan 20 persen dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah untuk keperluan pendidikan.

Anggaran tersebut digunakan untuk pembangunan ruang kelas baru, pemberian beasiswa dan kegiatan lainnya. “Alokasi anggaran yang besar untuk pendidikan menunjukan keseriusan pemerintah untuk menghasilkan SDM yang berkualitas,” ucap Arif.(bni)

Update