Selasa, 19 Maret 2024

Dewan Minta Tuntaskan Persoalan Pelabuhan Dompak

Berita Terkait

batampos.co.id – Legislator Komisi III DPRD Kepri Irwansyah kembali menyoroti molornya penyelesaian Pelabuhan Dompak, Tanjungpinang. Ia meminta Gubernur Kepri Nurdin Basirun mengambil sikap menuntaskan persoalan tersebut.

”Pembangunan Pelabuhan Dompak menjadi bagian dari perkembangan Dompak itu sendiri, tapi kok tak tuntas juga,” ujar Irwansyah, Rabu (11/4).

Dengan berlarut-larutnya penyelesaian pembangunan tersebut, bisa menimbulkan konsekuensi yang tidak baik. Salah satunya semakin rusaknya infrastruktur yang ada, sehingga butuh perbaikan berbiaya besar.

”Selain rugi dari sisi keuangan, tentu kita juga dirugikan dari sisi waktu,” paparnya.
Disinggung tidak jelasnya kelanjutan pembangunan pelabuhan tersebut disebabkan persoalan hukum? Menurutnya, proses hukum yang terjadi hendaknya tidak menjadi penghalang. Apalagi perjalanannya sudah lama.

”Jika bisa disiasati bersama, tentu tidak ada salahnya. Artinya proses hukum berjalan, penyelesaian pembangunan juga jalan,” tutup Irwansyah.

Belum lama ini, Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Kepri Jamhur Ismail mengatakan, mangkraknya penyelesaian Pelabuhan Dompak, Tanjungpinang, lantaran masih dalam proses hukum. Dimana pihak Polres Tanjungpinang tengah menyelidiki adanya dugaan korupsi dalam pembangunan.

Padahal, anggarannya sudah ada. ”Lewat APBN 2018 alokasinya sudah ada, tetapi masih dalam tanda bintang. Artinya ada dua kemungkinan, yakni lanjut atau tidak,” ujarnya.

Menurut Jamhur, Pemprov Kepri sudah menghibahkan lahan kepada Kementerian Perhubungan (Kemenhub). Sehingga tidak ada lagi persoalan administrasi. Ia sangat menyayangkan persoalan hukum yang terjadi sekarang ini.(jpg)

Update