Kamis, 28 Maret 2024

KPU Segera Gelar Debat Terbuka

Berita Terkait

Pilwako Pinang

batampos.co.id – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Tanjungpinang bergerak cepat menuntaskan tahapan demi tahapan pelaksanaan pemilihan Wali Kota (Pilwako) tahun ini.
Setelah menetapan Daftar Pemilih Tetap (DPT), KPU akan melaksanakan debat pasangan calon (Paslon) Wali Kota dan Wakil Wali Kota Tanjungpinang pada 22 April.

Sebab itu, Ketua KPU Tanjungpinang Robby Patria mengimbau masyarakat agar lebih aktif memeriksa kembali jika namanya tidak tercantum dalam daftar pemilih sementara yang sudah diumumkan.

ā€œKami juga meminta seluruh pihak ikut mensosialisasikan mumpung masih ada waktu untuk perbaikan data pemilih,ā€ kata Robby, kemarin.

Penetapan DPT ini akan menjadi tolok ukur KPU ketika hendak memesan kebutuhan logistik Pilkada 27 Juni nanti. Termasuk di antaranya pengadaan surat suara, tinta, hologram, dan formulir untuk keperluan kebutuhan Pilwako.

ā€œDPT Pilkada Tanjungpinang ini menjadi Daftar Pemilih Sementara Pemilu 2019.
Kita minta pemerintah membantu KPU agar sejumlah warga yang belum merekam KTP elektronik segera merekam. Karena hanya dengan suket atau e-KTP mereka dapat memberikan hak suaranya. Tanpa suket maupun e-KTP, tidak diperkenankan,ā€ imbau Robby.

Selanjutnya, tepat tiga hari setelah penetapan DPT, KPU punya melaksanaan debat Pilwako. Kegiatan ini merupakan sarana bagi masing-masing paslon beradu visi-misi dan program-program yang akan dilaksanakan jikalu terpilih sebagai kepala daerah.

Selain itu, sambung Robby, debat publik ini juga wahana agar seluruh pemilih bisa mengukur kapabilitas masing-masing paslon berdasarkan uraian yang disampaikan selama debat. Ini merupakan bagian dari edukai politik yang sudah lama menjdi fokus KPU selaku penyelenggara Pilkada.

Ada tiga topik yang akan dibahas pada debat publik terbuka tersebut. Yakni, pendidikan, pelayanan publik, dan pemerintahan serta kebudayaan.Ā ā€œTempatnya nanti kami akan pilih salah sebuah hotel di Tanjungpinang yang representatif untuk pelaksanaan ini,ā€ ujar Robby.(aya)

Update