Kamis, 18 April 2024

Bentengi Keluarga dari Narkoba

Berita Terkait

Kepala BNN Kepri dan FKPD foto bersama di acara talk show bahaya narkoba di gedung Sri Serindit Ranai, Rabu (25/4). F. Aulia Rahmat/batampos.

batampos.co.id – Kepala BNN Kepu­lauan Riau Brigjen Pol Richard Nainggolan menga­jak seluruh generasi muda di Natuna berpartisipasi memerangi penyalahgunaan dan peredaran narkoba.

Ajakan tersebut disampaikannya dalam talk show tentang bahaya narkoba bagi kehidupan terutama generasi muda di Gedung Sri Serindit Ranai, Rabu (25/4).
Menurut Richard, seseorang bisa terlibat narkoba karena banyak hal. Di antaranya karena banyak tekanan dari masalah yang dihadapi. Baik dari keluarga maupun dari lingkungan dan individu itu sendiri.

Selain itu, disebabkan aspek pergaulan, rasa ingin tahu yang tinggi serta faktor ekonomi juga bisa menjadi seseorang ter­li­bat narkoba. “Bentengi diri dengan iman dan takwa kepada Allah SWT, supaya dapat terhindar dan dijauhkan dari bahaya narkoba, agar ma­syarakat Natuna cerdas dan maju,” katanya.

Menurut Richard, mencegah terjadinya penyalahgunaan narkoba pada remaja adalah bagian dari peran keluarga. “Mari kita bangun keluarga yang harmonis agar terhindar dari narkoba, keluarga benteng paling ampuh perangi narkoba,” ujarnya.

Dalam talk show tersebut Sekda Natuna Wan Siswandi menambahkan, generasi muda merupakan generasi pemersatu bangsa. Penyalahgunaan narkoba akan menghancurkan bangsa, khususnya kemajuan Natuna di masa mendatang.

“Natuna beranda depan NKRI diujung Utara. Pemerintah daerah sudah berkomitmen memberantas narkoba. Terutama dikalangan pegawai pemerintah dengan memberikan sanksi tegas, yakni peme­catan,” ujar Wan Siswandi.(arn)

Update