Pernahkah berpikir berapa batas ideal seseorang boleh mengonsumsi minuman dan makanan manis atau gula dalam sehari? Jika sayang pada tubuh, maka konsumsi gula wajib dibatasi. Jika tidak, gula darah bisa melonjak dan berisiko obesitas hingga diabetes.
Ketua Umum Pergizi Pangan Indonesia, Prof Dr Hardinsyah MS menjelaskan batasan seseorang dalam mengonsumsi gula adalah tak boleh lebih dari 4 sendok makan dalam sehari. Artinya jika dikonversikan maka tak boleh lebih dari 2 gelas teh manis dalam sehari.
“Sehari enggak boleh lebih dari 4 sendok gula. Tapi kan yang manis enggak hanya minuman. Bisa juga kue. Makanya batasi sudah berapa banyak gula yang kita makan dalam sehari,” katanya kepada JawaPos.com, Jumat (4/5).
Hardinsyah menggambarkan dalam komposisi Es Kepal Milo juga tak boleh lebih dari 4 sendok makan gula. Namun tak ada yang bisa menjamin, berapa takar pedagang atau penjual es tersebut menuangkan susu kental manis, cokelat bubuk, dan kandungan lainnya. Tentu lebih dari 4 sendok makan gula.
“Tak ada bisa dikira-kira seminggu berapa kali boleh minum minuman manis. Yang jelas dalam sehari jangan lebih dari 4 sendok. Itu saja prinsipnya,” kata Hardinsyah.
Seseorang boleh minum air manis atau teh manis serta madu jika setelah olahraga. Begitu juga setelah seharian berpuasa dianjurkan mengonsumsi makanan manis seperti kurma.
“Apa fungsinya yaitu untuk pemulihan energi. Makanya buka puasa dianjurkan makan kurma. Justru yang manis dianjurkan,” jelasnya.
(ika/JPC)