Sabtu, 20 April 2024

Samsung Rilis Galaxy J6, Besok

Berita Terkait

batampos.co.id – Pabrik alat komunikasi cerdas tak henti menggelontor pasar dengan aneka produk keluaran baru.

Kini, Samsung dikabarkan akan merilis kembali lini ponsel pintar teranyarnya besok.

Tanggal 21 Mei bakal menjadi hari peluncuran Samsung Galaxy J6 di India. Samsung Galaxy dari keluarga ‘J’ sendiri masuk dalam jajaran smartphone papan menengah ke bawah.

Laman GSMArena sebagaimana JawaPos.com lansir pada Minggu (20/5) membagikan undangan peluncuran tersebut. Pada undangan yang beredar di jagat maya memang tidak secara spesifik menyebut bahwa yang akan hadir adalah Samsung Galaxy J6.

Namun jika melihat gambar, maka akan ada beberpa kemungkinan, yakni Samsung meluncurkan Galaxy A6 dan A6 Plus atau mengumumkan Samsung Galaxy J6. Sebab desain kedua produk berbeda target pasar itu memang mirip yakni sama-sama mengusung infinity display.

Menyoal duo Samsung Galaxy A6 sendiri, di pasar Indonesia telah lebih dahulu meluncur pada Awal Mei lalu. Kemudian untuk Galaxy J6, bocorannya memang sudah banyak beredar di dunia maya dan pecinta gadget khususnya.

Samsung Galaxy J6 disebut akan memiliki layar Super AMOLED Infinity Display berukuran 5,6 inci. Layar dan chipset dari Galaxy J6 juga dikabarkan serupa dengan duo Galaxy A6. Samsung Galaxy J6 konon katanya bakal hadir dengan chipset Exynos 7870.

Prosesor Exynos 7870 diduga akan bersanding dengan dua tawaran RAM, yakni RAM 3 GB atau 4 GB. Sementara untuk penyimpanan internalnya, smartphone ini disebut hadir dalam dua opsi, yakni 32 GB atau 64 GB.

Soal Kamera, seperti seri ‘J’ yang sudah-sudah, pada bagian depan kamera smartphone ini akan dibekali dengan LED flash. Kamera depannya akan beresolusi 8 MP dan kamera utama 13 MP. Bocoran lainnya adalah smartphone ini akan disokong daya baterai berkapasitas 3.000 mAh. Kemudian Galaxy J6 sudah berjalan pada Android 8.0 Oreo dan dibekali sensor pemindai sidik jari di bagian depan.

Meski dapat dipastikan meluncur di India dalam beberapa hari ini, sayangnya Galaxy J6 belum dapat dipastikan kapan waktu di negara lain termasuk Indonesia. Soal harga, kabarnya, smartphone ini akan dibanderol pada kisaran harga mulai USD 205 atau sekitar Rp 2,8 juta atau USD 245 setara dengan Rp 3,4 juta. (ryn/JPC)

Update