Jumat, 19 April 2024

Jembatan Dompak Jadi Arena Balap Liar

Berita Terkait

Petugas Satlantas Polres dan Polsek Tanjungpinang Barat melakukan pendataan remaja yang melakukan balap liar di sekitar Jembatan I Dompak, Minggu (20/5). F. Humas Polsek Tanjungpinang Barat untuk batampos.co.id

batampos.co.id – Hampir setiap subuh selama Ramadan, Jembatan Dompak dijadikan arena balap liar oleh sekelompok remaja. Hal tersebut terbukti diamankannya puluhan remaja oleh Satlantas Polres Tanjungpinang dan Polsek Tanjungpinang Barat, Minggu (20/5).

Sebelumnya Polres Tanjungpinang juga telah melakukan patroli dan menertibkan aksi balap liar di jembatan tersebut dan di Jalan Basuki Rahmat, Sabtu (19/5) lalu.
“Puluhan remaja yang nongkrong di jembatan kami amankan bersama sejumlah sepeda motor,” kata Kanit Reskrim Polsek Tanjungpinang Barat Ipda Yustinus Halawa, Senin (21/5).

Setelah melakukan penertiban, pihaknya langsung menyerahkan sejumlah sepeda motor yang tidak memiliki kelengkapan ke Satlantas Polres Tanjungpinang guna ditindaklanjuti. Sedangkan sejumlah remaja yang diamankan, diberikan pengarahan dan dilakukan pemanggilan orangtua untuk membuat pernyataan tidak akan mengulangi perbuatan yang meresahkan tersebut. “Diharapkan mereka tidak mengulangi aksi balap liar,” katanya.

Mencegah hal tersebut terulang kembali, kepolisian akan terus melakukan patroli keliling setiap harinya khususnya di Jembatan Dompak. “Patroli rutin kami lakukan selama bulan puasa demi menciptakan situasi aman dan kondusif,” ujar Yustinus.

Kepolisian juga mengimbau kepada seluruh orangtua selalu mengawasi anak setiap saat. Memperingati anak agar tidak terlibat dalam aksi balap liar dan meminta anak agar lebih mendekatkan diri kepada Tuhan. “Masyarakat juga harus pe-duli dan ikut menegur anak-anak yang ikut aksi membahayakan,” imbaunya.(odi)

Update