Jumat, 29 Maret 2024

Muslimat NU Karimun Khataman Alquran

Berita Terkait

batampos.co.id – Pimpinan Cabang Muslimat NU Kabupaten Karimun, Selasa (29/5) lalu menggelar khataman tadarus Alquran yang diikuti 100 anggota di setiap kecamatan. Ketua Muslimat NU Kabupaten Karimun Nyimas Novi Ujiani mengatakan, tadarusan Alquran di bulan suci Ramadan kali ini dilakukan anggota Muslimat NU sejak awal Ramadan dan pertengahan Ramadan.

”Selain menjalin silaturahmi antaranggota Muslimat, kita juga memberikan santunan kepada anak yatim, janda dan fakir miskin serta mualaf,” jelasnya.

Ia mengatakan, kegiatan khataman Alquran yang berjalan dengan hikmat tidak terlepas dari kerja sama antara anggota Muslimat NU kecamatan yang ada di Pulau Karimun ini. Dimana masing-masing perwakilan kecamatan mengirimkan 25 orang. Kedepannya akan digelar pula kegiatan musabaqah Al-Fatihah yang diikuti perwakilan dari masing-masing anak cabang Muslimat NU se-Kabupaten Karimun.

”Pentingnya membaca surat Al Fatihah, akan kita musabaqahkan yang direncanakan pada bulan Agustus mendatang,” ujarnya.

Tampak hadir Bupati Karimun Aunur Rafiq yang menyampaikan rasa syukur terlaksananya khataman Alquran oleh PC Muslimat NU Kabupaten Karimun. Yang berarti umat muslim di Karimun, berlomba-lomba memperbanyak amal selama Ramadan.
”Salah satunya khataman Alquran sebagai salah satu bentuk memperbanyak amal ibadah kita,” ucapnya.(tri)

Update