Kamis, 18 April 2024

Penyebab Banjir di Depan Graha Kepri ialah …

Berita Terkait

Sejumlah kendaraan mencoba menerobos genangan air hujan di jalan Raja Isa Batamcenter, Sabtu (23/6). Genangan air tersebut diduga kecilnya saluran di ruas jalan tersebut. F Cecep Mulyana/Batam Pos

batampos.co.id – Hujan sebentar saja, Jalan Raja Isa Batam Kota kerap digenangi air terutama di titik antara Gedung Graha Kepri dengan Kantor Pertamina Batam.

Tak terhitung berapa kali titik ini terendam banjir, seperti yang terjadi Sabtu (23/6), air setinggi lutut orang dewasa mengenangi jalan ini.

Pantauan Batam Pos, kondisi tersebut terutama dipengaruhi kondisi jalan yang rendah dan cekung. Tak ayal, air dari bagian yang tinggi seperti jalan dari arah Simpang Kalista bermuara di titik ini. Tak hanya itu, air dari arah Jalan Sanggam Bertuah dari arah Welcome To Batam serta air dari kantor kantor Graha Kepri sendiri leluasa ke jalan.

Hal ini diperparah minimnya saluran air yang akan ke drainase utama. Alhasil air akan terus menggenangi jalan tersebut.

Dinas Bina Marga dan Sumber Daya Air, beberapa kali setiap dikonfirmasi mengatakan akan berkoordinasi dengan Pemerintah Provinsi untuk menangani permasalahan tersebut.

“Kami akan tangani,” kata Kepala DBM SDA Batam belum lama ini.

Tak hanya jalan provinsi, sejumlah ruas jalan nasional akan dikoordinasikan dengan Kementerian Pekerjaan Umum Dan Perumahan Rakyat (PUPR). Bahkan, beberapa waktu lalu dia mengaku membawa serta satuan kerja (satker) jalan nasional turun langsung mengecek lokasi ruas jalan nasional yang rusak dan sering banjir. “Kami harap memang mereka siapkan anggaran untuk ini,” ucap dia.

Sebelumnya, pada Sabtu (23/6) pengguna jalan, Taufik mengaku keadaan tersebut bukan hal yang baru. Dan selalu membuat masyarakat terganggu perjalanannya. JIak dipaksakan untuk melewati genangan air, ditakutkan motor akan mogok.

“Banjir di sini sudah lumrah,” sebut dia. (iza)

Update