Sabtu, 20 April 2024

Anambas Tunggu Formasi CPNS

Berita Terkait

batampos.co.id – Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Kepulauan Anambas masih menunggu formasi penerimaan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) tahun 2018 ini. Informasi awal formasi CPNS akan keluar bulan ini.

“Sampai sekarang kita masih menunggu ketetapan kuota penerimaan CPNS dari Kementerian Pemberdayaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi,” ungkap Kepala BKPSDM Anambas Linda Maryati, kemarin.

Menurutnya, saat ini masih dalam proses singkronisasi data antara dua instansi lainnya yakni Kementerian Keuangan dan Badan Kepegawaian Nasional. Di Badan Kepegawaian Nasional membicarakan mengenai rekapitulasi usulan penerimaan CPNS masing-masing daerah termasuk jumlah pegawai pensiun.

Sementara dengan Kementerian keuangan membicarakan mengenai kemampuan anggaran untuk kepentingan gaji pegawai. “Setelah itu selesai, baru Kemenpan bisa menentukan kuota penerimaan CPNS,” ungkapnya lagi.

Mengenai kuota untuk anak daerah dan lulusan cumlaude, menurutnya masih menjadi pembahasan daerah. Pasalnya daerah tak berhak membuat kebijakan kuota untuk anak daerah. Berdasarkan aturan, pendaftaran CPNS berlaku sama secara nasional dan memberikan kesempatan yang sama kepada seluruh masyarakat Indonesia.Mengenai persyaratan juga sama secara nasional hanya saja Anambas daerah terluar, maka daerah masih berupaya untuk meminta pengecualian. (sya)

Update