Kamis, 25 April 2024

Pulau Mengkian Panjang Nominator Anugerah Pesona Indonesia

Berita Terkait

Pasir putih terlihat menghampar di sepanjang pantai di Pulau Mengkian Panjang. Pantai ini termasuk nominasi Anugerah Pesona Indonesia. F. Dinas Pariwisata Anambas untuk batampos.co.id

batampos.co.id – Pulau Mengkian Panjang di Kecamatan Siantan Timur masuk nominasi Anugerah Pesona Indonesia kategori ’Surga Tersembunyi Terpopuler’. Pendaftaran sudah dilaksanakan sejak beberapa bulan lalu, sehingga tinggal menunggu pengumuman pada Oktober mendatang.

”Kita sudah daftarkan kategori yang lainnya tapi kategori ini yang dapat, mudah-mudahan menjadi yang terbaik diantara 18 tempat wisata di Indonesia,” ungkap Kepala Bidang Promosi Wisata Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Kepulauan Anambas Rusdi, Minggu (26/8).

Dirinya menjelaskan, wisata Pulau Mengkian Panjang akan bersaing dengan beberapa wisata lainnya di Indonesia akan disiarkan di salah satu televisi nasional. Kemudian penilaian berdasarkan pilihan pemirsa atau masyarakat Indonesia melalui sms. ”Yang paling banyak mendapatkan sms maka wisata tersebut yang menjadi pilihan masyarakat Indonesia,” jelasnya.

Jika menjadi pemenang Anugerah Pesona Indonesia, maka pihak Kementerian Pariwisata bersama penyelenggara yakni jalan-jalan.com akan ikut membantu mempromosikan wisata Pulau Mengkian Panjang supaya lebih dikenal di Indonesia bahkan sampai mancanegara.

”Itu keunggulannya kalau menjadi pemenang Anugerah Pesona Indonesia, Kementerian Pariwisata ikut mempromosikan wisata Pulau Mengkian Panjang,” jelasnya.

Jika pulau ini sudah dikenal, maka destinasi wisata lainnya di Anambas juga akan cepat terkenal. Karena sejatinya bukan hanya Pulau Mengkian Panjang saja yang ada di Anambas, tapi masih banyak lagi destinasi wisata lainnya.

Diakuinya, kelebihan Pulau Mengkian Panjang yakni pantai yang indah dengan pasir putih sepanjang kurang lebih dua kilometer.

Bentuknya melengkapi seperti sabit. Bukan hanya pemandangan pantai saja tapi pemandangan bawah laut atau terumbu karang disekitar pantai tersebut sangat indah.
Sementara itu pemandangan alam berupa rerumputan seperti ilalang yang tumbuh lebat disekitar pulau Mengkian Panjang sampai ke pantai pulau itu.

”Pantainya bagus, rumput ilalang disana juga masih asri dan terlihat nyaman bila berada di sana dan saya kira layak untuk menjadi nominator Anugerah Pesonaona Indonesia,” ujarnya. (sya)

Update