Sabtu, 20 April 2024

RSUD Batam Bakal Siapkan Klinik Khusus Bagi Lansia

Berita Terkait

ilustrasi

batampos.co.id – Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Embung Fatimah bakal memberikan fasilitas khusus bagi pasien berusia 60 tahun ke atas atau kategori lanjut usia. Hal ini dalam upaya meningkatkan pelayanan pada masyarakat yang berobat di rumah sakit tersebut.

Direktur RSUD Embung Fatimah, Ani Dewiyana mengatakan, Poliklinik Lansia menjadi layanan terbaru RSUD guna memfasilitasi pasien lanjut usia. Mengingat, rata-rata pasien lanjut usia yang membutuhkan penangaan khusus dengan penyakitnya yang kebayakan lebih dari satu.

“Usia 60 tahun keatas itu biasanya banyak yang sudah sakit kronis. Pengobatannya tidak sebentar dan harus rutin,” kata Ani saat ditemui di DPRD Kota Batam, Jumat (14/9).

Dijelaskan Ani, mereka yang lanjut usia ditangani di klinik Poliklinik Lansia ini. Mereka pun tidak perlu antre atau bergabung lagi dengan pasien umum yang berusia muda. Cukup duduk di poliklinik sambil menunggu panggilan untuk diperiksa dokter yang bersangkutan.

Pihaknya menyediakan tenaga medis di klinik tersebut. Pasalnya komplikasi penyakit harus ditangani oleh masing-masing dokter yang ahli. “Seminggu lagi (Poliklinik Lansia) kita buka. Nanti juga akan diatur alurnya bagaimana, spesialis dan pelaku pelayanan,” ujarnya.

Ani menambahkan, selama ini masyarakat lansia digabung dengan pasien umum. Dan misalnya ingin ke spesialis harus naik lagi ke lantai yang berikutnya. Hal ini tentu saja sangat merepotkan bagi mereka yang berumur. Untuk itulah pihaknya mempersiapkan poliklinik ini.

“Jadi nanti dokternya yang datang ke poliklinik untuk memeriksa lansia,” jelas Ani. (rng)

Update