
batampos.co.id – Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) bakal memulai gerilya politik di Pulau Jawa, memanaskan mesin partai untuk Pemilu 2019. Gerakan senyap mantan presiden dua periode itu sekaligus untuk persiapan terjun pemenangan Prabowo-Sandiaga di Maret 2019.
Demikian disampaikan oleh Sekjen Partai Demokrat Hinca Pandjaitan dalam jumpa pers bersama seluruh koalisi sekjen parpol koalisi di Jalan Daksa, Jakarta Selatan, Rabu (21/11) malam. SBY akan mulai memanaskan mesin partai pada 23 November mendatang.
“Akhir bulan ini Pak SBY akan kembali keliling di Pulau Jawa untuk memastikan mesin partai ini siap dan solid betul, sampai pada waktunya Maret kami pergunakan sebagai panggung yang lebih fresh untuk menuntaskan pilpres kita,” kata Hinca.
Atas dasar itu, Hinca membantah anggapan bahwa SBY tak serius mendukung paslon nomor urut 02 tersebut. Dia bilang, suami Ani Yudhoyono itu siap bekerja sama untuk pemenangan di pilpres mendatang.
“Kalau ada yang tanya apakah ini setengah hati (mendukung Prabowo-Sandiaga), itu salah. Ini bulat hati,” ungkapnya.
Terkait strategi yang bakal dimainkan Demokrat untuk pemenangan pilpres, Hinca enggan membocorkan lebih detail. Yang terpenting, katanya, seluruh masyarakat telah mengetahui komitmen partai berlambang bintang mercy tersebut.
“Strategi nggak usah diumbar-umbar ya. Yang penting kami jalan dan kami yakin akan memainkan peran ini,” pungkasnya. (aim/JPC)
