Sabtu, 20 April 2024

Disduk Terapkan Tanda Tangan Digital

Berita Terkait

batampos.co.id – Tahun depan, Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) akan menerbitkan aplikasi baru untuk mempercepat penerbitan Kartu Keluarga (KK) milik warga.

Kepala Disdukcapil Batam Said Khaidar mengatakan tahun depan penerbitan KK akan menggunakan sistem tanda tangan elektrik. Cara ini dinilai cukup ampuh mempersingkat waktu penerbitan. Sebab selama ini, KK baru bisa diterbitkan setelah mendapatkan tanda tangan dari kepala dinas.

ā€œSelama ini saya yang tandatangan manual. Jadi kalau saya ke luar kota kan jadi terkendala penerbitan KK,ā€ kata Said, Jumat (7/12).

Saat ini, pihaknya tengah mempelajari pergantian tanda tangan manual ke sistem aplikasi ini. ā€œKemarin saya sudah utus untuk mengetahui penerapan sistem baru ini tahun depan. Mungkin besok (hari ini, red) sudah ada caranya,ā€ ungkap mantan Kabag Tata Pemerintahan (Tapem) Kota Batam ini.

Said menyebutkan, pengajuan KK setiap harinya bisa mencapai ratusan. Sekali tanda tangan berkas, bisa mencapai ribuan berkas KK. ā€œKemarin saya baru tandatangan 2.500 KK warga. Dan itu manual semua,ā€ imbuhnya.

Ia menambahkan, sebenarnya tidak ada persoalan dengan tandatangan manual. Sebab itu sudah menjadi tugas dari pelayanan Disdukcapil kepada warga. Namun kalau menggunakan sistem tentu ada nilai tambah. Penerbitan tetap bisa dilakukan walaupun Kadis (Kepala Dinas) tidak berada di tempat atau dinas luar,ā€ tambahnya.

Meskipun demikian, ia tetap akan mengawasi penerbitan berkas ke depannya. Semua operator yang akan bertugas di bidang legalitas harus bisa bekerja dan bertanggung jawab. ā€œNanti ada pelatihan juga bagi pegawai terkait penerapan tandatangan digital ini,ā€ ucap mantan Camat Batuampar ini. (yui)

Update