Sabtu, 31 Januari 2026

Operasi Lilin Dilaksanakan Selama 10 Hari

Berita Terkait

Pasukan Brimob bersama satuan jajaran Polda Kepri, dan TNI, Intasi mengikuti apel gelar pasukan Operasi Lilin Seligi 2018 di Dataran Engku Putri, Batam Center, Jumat (21/12).Operasi Lilin Seligi 2018 ini dalam rangka pengamanan Natal dan Tahun Baru 2019. F Cecep Mulyana/Batam Pos

batampos.co.id – Polda Kepri bersama jajaran TNI dan instansi lainnya akan menjalani Operasi Lilin selama 10 hari dari 23 Desember hingga 1 Januari. Kapolda Kepri Irjen Andap Budhi Revianto mengatakan meningkatnya intensitas kegiatan masyarakat ini selama Natal dan Tahun Baru, dapat memunculkan potensi kejahatan konvensional seperti begal, premanisme, pencurian, pencopetan.

“Selama perayaan Natal dan Tahun Baru ini, saya menekankan agar seluruh jajaran terus melakukan kegiatan pendampingan dan meningkatkan pengamanan,” kata Kapolda Kepri Irjen Andap Budhi Revianto, Jumat (21/12).

Potensi-potensi kerawanan ini, menurut Andap sudah dipetakan. Dan ia berharap dukungan dari semua pihak, mulai dari instansi pemerintah hingga masyarakat. Sehingga perayaan Natal dan Tahun Baru kali ini dapat berjalan lancar.

“Kami ingin masyarakat menjalani Natal dan Tahun Baru dengan aman, damai, sejuk dan kondusif,” ungkapnya.

Selain memetakan kejahatan konvensional. Andap mengatakan sudah merangkul berbagai instansi untuk melakukan pemantauan harga pangan. Operasi pasar, kata Andap akan dilakukan secara bersama-sama.

“Sesuai amanat dari Kapolri, meminta jajaran Polisi Daerah untuk melakukan penindakan tegas terhadap pelaku penimbunan, monopoli, mafia pangan,” ucap Andap.

Demi menyukseskan Operasi Seligi, Andap bersama TNI, Pemerintah Daerah bersama-sama melaksanakan apel gelar pasukan Operasi Lilin Seligi 2018 di Dataran Engku Putri, Jumat (21/12). Andap mengatakan kegiatan ini menunjukan keseriusan semua pihak, untuk mengamankan Natal dan Tahun Baru. (ska)

Update