Jumat, 19 April 2024

Bawa Alat Isap Sabu, Dua Pemuda Diamankan

Berita Terkait

batampos.co.id – Sekelompok remaja yang asyik nongkrong di beberapa wilayah di Kota Batam dibubarkan Sat Sabhara Polresta Barelang, Minggu (3/3) dini hari. Tidak hanya itu, tim giat patroli rutin Sat Sabhara Polresta Barelang juga melakukan pemeriksaan terhadap pengendara yang dicurigai. Hasilnya, didapati dua pemuda yang membawa alat isap sabu.

Kasat Sabhara Polresta Barelang Kompol Firdaus mengatakan, ditemukannya remaja yang membawa alat isap sabu itu bermula saat pihaknya menggelar patroli rutin dalam mengantisipasi tindak kejahatan C3 (Curas, Curat dan Curanmor), premanisme, senjata tajam, narkoba, minuman keras, serta orang-orang yang dicurigai dan tidak mempunyai identitas.

Dalam patroli itu, pihaknya mencurigai pengendara yang melintas di kawasan Tiban, Sekupang.

“Kemudian kami melakukan penggeledahan di dalam jok kendaraannya dan ternyata didapati botol kaca untuk menggunakan sabu-sabu,” katanya.

Usai mendapati alat isap sabu itu, kemudian dua remaja itu dibawa ke Satres Narkoba Polresta Barelang untuk dimintai keterangan lebih lanjut. Dimana, dari pengakuannya mereka memang sering mengkonsumsi sabu-sabu.

“Untuk selanjutnya, kami serahkan ke Satres Narkoba Polresta Barelang. Kami juga memberikan pembinaan kepada pemuda itu agar berhenti menggunakan narkoba,” ujarnya.

Selain mengamankan dua pemuda yang membawa alat isap sabu, pihaknya juga melakukan pemeriksaan terhadap kendaraan roda empat yang berhenti di tempat sepi sepanjang jalan Seiladi. Kemudian, melakukan pemeriksaan terhadap pemuda yang asyik nongkrong di tempat sepi atau di kawasan simpang PT Glatek, Batuampar. Serta melakukan pembubaran balapan liar di Simpang Kodim.

“Mereka kita bubarkan lantaran waktu sudah sampai subuh masih nongkrong di pinggir jalan. Keberadaan kelompok mereka ini sudah sangat diresahkan warga lantaran sering mabuk-mabukan,” imbuhnya. (egi)

Update