Sabtu, 20 April 2024

Hutan di Natuna Rawan Terbakar

Berita Terkait

batampos.co.id – Sudah hampir satu bulan lebih, pulau Natuna dilanda musim kemarau. Suhu di siang hari cukup menyengat. Kondisi ini cukup mengkhawatirkan karena hutan dan lahan rawan terjadi kebakaran.

Saat ini kebakaran lahan sudah terjadi dibeberapa lokasi, seperti di Kecamatan Bunguran Tengah. Mengantisipasi kebakaran tidak meluas, pemerintah Kecamatan Bunguran Tengah mengeluarkan imbauan kepada masyarakat, tidak membakar lahan dan ladang untuk membuka perkebunan. Warga juga dilarang membakar ilalang dan semak belukar.

Camat Bunguran Tengah, Saidir mengatakan, imbauan larangan membakar terpat terbuka dengan sembarangan saat ini disebankan kondisi cuaca di Natuna sedang berlangsung musim kemarau.

“Pemerintah sudah mengeluarkan imbauan larangan membakar lahan sembarangan, apalagi segaja membakar hutan. Ini sebagai bentuk antisipasi potensi terjadinya kebakaran.” imbaunya. (arn)

Update