Sabtu, 20 April 2024

Kecamatan Singkep Barat Kembali Juarai STQ

Berita Terkait

batampos.co.id – Wakil Bupati Lingga M Nizar yang juga Ketua Lembaga Pengembangan Tilawatil Quran (LPTQ) Kabupaten Bunda Tanah Melayu ini mengatakan, Kecamatan Singkep Barat yang berhasil memboyong juara umum pada pelaksanaan seleksi tilawatil quran (STQ) ke-VIII tingkat Kabupaten Lingga begitu juga pada tahun sebelumnya.

“Jika Kecamatan Singkep Barat kembali menjadi juara umum pada tahun 2021 dipastikan mereka berhak membawa pulang piala tetap STQ tingkat Kabupaten
ini,” kata Nizar saat memberikan kata sambutan diacara penutupan STQ ke VIII di Daik Lingga, Jumat (22/3) malam.

Kesempatan itu, Nizar juga memberikan pesan kepada seluruh peserta yang mendapat juara agar tidak menyombongkan diri sehingga merasa tidak perlu lagi untuk belajar.

Justru sebaliknya, peserta yang berhasil menang untuk lebih giat lagi belajar guna meraih juara pada tingkat Provinsi yang akan digelar pada 27 April 2019 mendatang.

Dirinya juga berpesan pengetahuan serta ilmu seluruh peserta dalam mempelajari Alquran pastinya bermanfaat bagi diri pribadi untuk menjadi insan qurani.

Semenrata itu, Gubernur Kepri Nurdin Basirun yang turun langsung menutup kegiatan akbar itu mengakui prestasi Kabupaten Lingga menciptakan generasi qurani sudah bagus. Terlebih, pondok tahfiz quran telah banyak berdiri untuk mendidik generasi penerus yang mengerti dan faham terhadap Alquran.

“Putra Lingga bahkan telah sampai ke tingkat Internasional pada cabang tilawah golongan anak-anak di Teheran Iran bernama Andika Pangestu,” kata Nurdin.

Dengan sejumlah prestasi yang pernah diraih putra putri asal Bunda Tanah Melayu ini, Nurdin mengaku Kabupaten Lingga dapat lebih berkembang ke depan. Selain itu, Nurdin juga percaya peserta asal Kabupaten Lingga akan mendapat tempat sesuai dengan kemampuan mereka.

Pada STQ kali ini, Kecamatan Singkep Barat keluar sebagai juara umum, kemudian Kecamatan Singkep Selatan dan Kecamatan Singkep di posisi ketiga. Pemkab Lingga juga memberikan bonus umrah kepada juara 1 lomba tilawah remaja atas nama Yeni dan juara 1 hifzil 10 juz atas nama Amyr Shobirin. (ska)

Update