Rabu, 24 April 2024

PPK Sekupang Targetkan Sore Ini Selesai Rekapitulasi

Berita Terkait

batampos.co.id – Ketua PPK Sekupang, Kusno menargetkan proses rekapitulasi selesai sore ini. Dari tujuh kelurahan yang ada di kecamatan Sekupang, empat kelurahan sudah selesai dikerjakan.

“Mudah-mudahan sore ini selesai. Jadi bisa langsung kami kirim ke kantor KPU Batam,” kata Kusno saat dijumpai di GOR Raja Djakfar, Selasa (7/5/2019).

Saat ini masih ada 27 TPS yang harus diselesaikan hingga sore ini. Total TPS Sekupang sendiri mencapai 347 titik. Penambahan panel juga dilakukan agar rekapitulasi cepat selesai.

“Jadi ada sub panel lagi. DPD dan presiden dipisah lagi,” sebutnya.

Kusno mengungkapkan jika rekapitulasi selesai, pihaknya langsung menggelar pleno dan mengirim hasilnya ke kantor KPU Batam. Sehingga bisa dilanjutkan pleno tingkat kota.

“Selesai dari sini kami langsung siap-siap untuk pleno kota,” imbuhnya.

Semetara itu KPU Batam menunda proses rekapitulasi hingga pukul 21.00 WIB. Hal ini karena enam kecamatan belum ada yang menyelesaikan proses penghitungan.

Enam kecamatan yang belum dilakukan rekapitulasi yaitu, Bengkong, Sekupang, Lubukbaja, Batamkota, Sagulung dan Seibeduk.

Sementara itu, anggota KPU langsung meninggalkan kantor untuk mengecek kesiapan PPK yang belum menyelesaikan tugas mereka. (yui)

Update