Dari sekian banyak faktor yang mendasari, kurangnya aktivitas fisik ternyata mejadi salah satu faktor risiko utama di balik serangan jantung. Tidak mau jadi salah satu korbannya? Intip beberapa aktivitas sederhana ini yang mampu turunkan risiko sakit jantung Anda.
1. Berjalan kaki
Aktivitas sederhana seperti berjalan kaki ternyata mampu diandalkan untuk menurunkan potensi penyakit jantung di kemudian hari. Faktanya, hanya dalam satu jam, berjalan kaki mampu membakar setidaknya 245 kalori dari tubuh seseorang.
2. Naik dan turun tangga
Punya rumah tingkat atau ruangan kantor berada di lantai atas? Jangan sia-siakan. Naik dan turun tangga juga bisa menjadi modal agar Anda terhindar dari risiko penyakit jantung di kemudian hari.
3. Berkebun
Siapa sangka hobi berkebun juga bisa menjadi kunci untuk menghindari penyakit jantung yang mungkin menyerang di kemudian hari. Lihat saja, dalam satu jam berkebun, kalori yang mampu dibakar mencapai 300 kalori. Aktivitas ini setara dengan berenang santai atau bersepeda.
4. Mengetik sambil berdiri
Standing desk atau meja yang memungkinkan seseorang untuk mengetik sambil berdiri bisa jadi solusinya. Salah satu manfaat penggunaan standing desk yang sudah terbukti ilmiah adalah stabilnya kadar gula darah.
Setelah makan, kadar gula darah orang yang banyak menghabiskan waktu dengan berdiri lebih cepat kembali normal dibandingkan dengan orang yang banyak duduk.
Agar lebih maksimal, lakukan serangkaian aktivitas sederhana di atas dengan disertai perubahan gaya hidup, pola makan sehat, hindari stres dan istirahatlah dengan cukup. Dengan kesehatan fisik dan psikis yang terjaga, Anda akan bisa mencegah penyakit jantung.(NP/RVS/klikdokter)