Kamis, 25 April 2024

Lion Air Mudahkan Wisatawan Kunjungi Anambas

Berita Terkait

batampos.co.id – Kabupaten Anambas memiliki beberapa kawasan pantai yang eksotik. Selain itu, Anambas juga menawarkan pemandangan bawah air yang tak kalah menariknya. Potensi wisata yang terbuka lebar, membuat Lion Air Grup menjadwalkan penerbangan rutin dari Tanjungpinang menuju ke Anambas setiap hari.

Corporate Communications Strategic of Wings Air, Danang Mandala Prihantoro, mengatakan Wings Air dengan menggunakan nomor penerbangan IW-1230, bertolak dari Bandara Raja Haji Fisabilillah (RHF), Tanjungpinang (TNJ) pukul 07.45 WIB, pesawat mendarat pada 08.15 WIB di Bandara Letung, Jemaja (LMU).

”Untuk rute sebaliknya, tetap dilayani pada hari yang sama. Dari Letung, Wings Air mengudara pukul 14.40 WIB dan akan tiba di RHF pukul 15.10 WIB,” katanya.
Danang mengaku tidak menutup kemungkinan bisa terjadi penambahan jadwal penerbangan. Oleh sebab itu, Wings Air akan terus melakukan pengkajian pasar.

”Apabila rute ini tumbuh pesat, tidak menutup kemungkinan itu (tambah penerbangan),” ucapnya.

Pembukaan rute Tanjungpinang ke Anambas ini. Tidak hanya bagian dari pengembangan bisnis semata. Tapi juga memperkuat konektivitas antardaerah di kepri. Wings Air juga memiliki komitmen menyediakan kemudahan akses bagi traveller, dengan mengutamakan konsep saling terhubung. ”Rute ini mempersingkat jarak tempuh, lebih efektif dan efisien,” tuturnya.

Danang berharap kehadiran Wings Air dapat membantu percepatan logistik, membuka keterisolasian, serta mendorong pertumbuhan potensi daerah. Ia mengatakan ada beberapa segmen diharapkan meningkat setelah adanya rute ini yakni wisata dan bisnis.

Dalam mengakomodir layanan penerbangan yang mengedepankan faktor kenyamanan dan keselamatan, Wings Air menawarkan pilihan terbang dengan menggunakan pesawat turboprop tipe ATR 72-500/ 72-600.

Armada ini mempunyai kemampuan angkut 72 kursi, semuanya kelas ekonomi. Pesawat yang diproduksi asal Perancis sudah dibekali interior kabin terbaik dikelasnya, sehingga membuat perjalanan lebih nyaman.

Pengalaman perjalanan semakin berkesan, serasa menikmati jet pribadi. Karena konfigurasi kursi 2-2, dapat bersantai ketika di kabin, bisa bekerja lebih leluasa atau hanya sekadar menikmati pemandangan memukau dari ketinggian.

Daya tarik lainnya, bisa melihat pemandangan luar yang akan memanjakan mata karena pesawat mampu terbang dengan rendah. Selain itu, interior pesawat didesain modern dan futuristik. Selain rute Tanjungpinang ke Anambas. Wings Air juga menawarkan rute Tanjungpinang ke Batam, Tanjungpinang ke Pekanbaru. (wsa)

Update