Rabu, 24 April 2024

Penjual Seragam Diserbu Calon Pembeli

Berita Terkait

batampos.co.id – Sehari sebelum memasuki ajaran baru 2019, penjual seragam di Pasar Botania dan beberapa pusat perbelanjaan diserbu orang tua yang hendak membeli perlengkapan sekolah anaknya.

“Hari ini memang banyak orangtua yang belanja,” ujar Muslimah, salah seorang penjual seragam sekolah di Pasar Botania I, Minggu (14/7/2019).

Dia menuturkan memasuki tahun ajaran baru penjualan perlengkapan seragam mengalami peningkatan hingga 20 persen dari hari biasa. Dalam sehari, tokonya bisa melayani 5 hingga 8 pembeli.

“Sudah seminggu belakangan ini ramai. Mereka beli seragam untuk anak mereka,” katanya.

Perempuan yang juga menjual pakaian muslim ini mengatakan seragam sekolah ia jual mulai Rp 100 ribu untuk seragam SD, sementara seragam SMA dan SMP mulai Rp 150 ribu.

“Lengan panjang dan pendek beda harga,” katanya.

foto: batampos.co.id / dalil harahap

Sementara itu, pantauan Batam Pos di beberapa toko di Komplek Pasar Botania, pembeli yang didominasi oleh orangtua ini datang membawa serta anaknya. Mereka langsung memilih seragam yang sesuai dengan ukuran tubuh anaknya yang hendak masuk sekolah. Ada juga sebagian remaja SMA yang terlihat memilih seragamnya.

Tidak hanya sibuk membeli seragam, orangtua juga terlihat sibuk memilih perlengkapan sekolah seperti tas, alat tulis dan lainnya.

“Kalau anak masuk sekolah, orangtua pasti sibuk juga,” ungkap Muslimah.

Sementara Radiah, seorang pembeli mengaku baru membelikan baju seragam dan perlengkapan sekolah anaknya karena baru memgetahui anaknya diterima di sekolah negeri di Batamkota.

“Iya, setelah tahu anak saya diterima saya langsung belanja. Beli dua setelan seragam SD,” katanya. (une)

Update