Kamis, 18 April 2024

Ada 342 Perkara Cerai Gaib yang Diterima Pengadilan Agama Kota Batam

Berita Terkait

batampos.co.id – Jumlah perceraian di Kota Batam cukup tinggi. Kasus perceraian berangkat dengan latar belakang masalah yang berbeda.

Dari tingginya angka cerai di Kota Batam beberapanya disebabkan cerai gaib. Istilah itu muncul terkait gugatan cerai, di mana salah satu pasangan yang mengajukan gugatan cerai tidak diketahui keberadaannya (gaib).

Wakil Ketua Pengadilan Agama Kota Batam, Usman, mengatakan, gugatan cerai gaib adalah gugatan yang diajukan kepada Pengadilan Agama oleh seorang istri atau suami.

Di mana sampai dengan diajukannya gugatan tersebut, alamat maupun keberadaan suaminya tidak jelas (tidak diketahui).

ā€œIntinya, sidang gaib itu diajukan di Pengadilan Agama,ā€ katanya, Selasa (23/7/2019) lalu.

Kata dia, berdasarkan laporan Pengadilan Agama Batam, sepanjang 2019, ada 342 pekara cerai gaib.

Pasangan yang mengajukan perceraian di Pengadilan Agama Kota Batam, sedang menunggu jadwal sidang beberapa waktu lalu. Foto: Yulitavia/batampos.co.id

Sementara hingga Juli 2019, perkara cerai yang diterima Pengadilan Agama Kota Batam mencapai 1.160 kasus.

Dengan rincian, 282 pengajuan perkara cerai talak atau suami yang mengajukan gugatan cerai, dan 878 cerai gugat atau yang mengajukan pihak istri.

Sementara itu, bila melihat pengajuan cerai, sebagian besar merupakan cerai gugat, atau pengajuan cerai yang dilakukan pihak perempuan.

ā€œRata-rata yang mengajukan ke kami dari pihak perempuan,ā€ sebutnya.

Menurut dia, kasus cerai gugat di Kota Batam disebabkan berbagai faktor. Banyak alasan yang membuat pihak perempuan akhirnya memutuskan untuk mengakhiri pernikahannya. Misalnya karena faktor ekonomi, orang ketiga, hingga alasan tidak diberi nafkah.

ā€œKDRT (kekerasan dalam rumah tangga) dan pertengkaran juga ada, namun angkanya relatif lebih kecil,ā€ terang Usman.

Selain itu, bila dilihat dari usia yang mengajukan perceraian rata-rata berusia 30 sampai 50 tahun.

ā€œSebagian besar di usia ini rentan me-ngajukan perceraian. Kalau usia muda ada tapi angkanya kecil,ā€ paparnya.(rng)

Update