Jumat, 29 Maret 2024

Perbaikan Mesin Pembangkit PLN Batam Selesai Oktober 2019

Berita Terkait

batampos.co.id – Bright PLN Batam masih terus melakukan perbaikan mesin pembangkit listrik yang mengalami kerusakan.

PLN memperkirakan perbaikan akan selesai paling lambat pada awal Oktober 2019. Sehingga pemadaman listrik kemungkinan masih akan terjadi.

“Dari Maret lalu, pembangkit kita memang mengalami gangguan sebanyak tiga unit di lokasi yang berbeda-beda,” kata Vice President Public Relation Bright PLN Batam, Syamsul Bahri, Rabu (7/8/2019).

Kata dia, adapun gangguan mesin yang terjadi saat ini terjadi pada mesin unit 2 di PLTU Panaran dan di PLTU Tanjunguncang.

ilustrasi pembangkit. Foto: plnbatam.com

“Kemarin, mesin unit 1 yang kena, sekarang gantian unit ke 2,” jelasnya.

“Ini musibah yang buat kami harus kerja ekstra,” katanya lagi.

Menurutnya, penyebab gangguan di mesin unit 2 di PLTU Panaran sama seperti sebelumnya.

Yakni gangguan di turbin generator. Pada saat gangguan lanjutnya, mesin unit 1, mesin unit 2 dipaksa kerja ekstra. Hal itu yang ditengarai menjadi penyebab kerusakan.

“Jadi kami mendatangkan mesin gantinya dari Skotlandia, paling cepat datang pada minggu kedua September dan paling lama Oktober,” jelasnya.

“Kami tak berani memastikan (pemadaman berakhir), masalah yang sama juga terjadi di pembangkit Tanjunguncang,” tuturnya lagi.(leo)

Update