Jumat, 19 April 2024

Babak Baru Perceraian Mantan Raja Malaysia

Berita Terkait

MANTAN Raja Malaysia, Sultan Muhammad V bersama Miss Moscow 2015, Oksana Voevodina ketika masih berstatus suami istri.
foto: the sun

batampos.co.id – Perceraian mantan raja Malaysia, Sultan Muhammad V dengan mantan istrinya Rihanna Petra atau Oksana Voevedina memasuki babak baru. Perceraian itu menyisakan tuntutan dari sang mantan istri yang meminta dana cukup besar dari sang sultan tersebut.

Sumber Istana Kesultanan Kelantan, seperti dilansir dari Dailymail.co.uk pada Jumat (4/10/2019) lalu mengungkapkan, Miss Moscow 2015 yang hanya satu tahun dipersunting Raja Kelantan tersebut membuat tuntutan tak masuk akal. Seperti meminta satu rumah tinggal di apartemen mewah di Moskow senilai Rp 21 miliar (1,2 juta poundsterling), satu rumah di London, hingga biaya bulanan anaknya yang baru lahir senilai Rp 419 juta (24 ribu poundsterling) setiap bulannya.

Mendengar permintaan itu, Sultan Muhammad V pun mengungkapkan kekagetannya. ”Dia pikir saya ini siapa? Bill Gates,” ujarnya seperti disampaikan sumber istana kerajaan.

Seperti diketahui, saat pernikahan beda usia 23 tahun ini, sang Sultan Kelantan sebelumnya sudah memberikan mantan istrinya cincin pernikahan senilai Rp 4 miliar. Tak hanya itu, masa-masa pacaran mereka, mantan putri kecantikan Rusia tersebut juga dihadiahi mobil Porsche Cayenne senilai Rp 2 miliar. Pesta pernikahan mereka dilaksanakan mewah dan meriah di dua negara.

Puncak masalah adalah saat sebuah foto mesra antara Oksana dan seorang aktor, Elisey Polischuk tersebar di media usai perceraian mere-ka. Dalam gambar tersebut, Oksana terlihat berlibur di kawasan pantai dan laut bersama Elisey. Ditambah tuntutannya yang tak masuk akal. Hal ini membuat keprihatinan di tengah masyarakat Malaysia yang masih memegang erat budaya ketimuran. (cha)

Update