Sabtu, 20 April 2024

Tiket Pesawat Untuk Mudik Natal dan Tahun Baru Hampir Ludes  

Berita Terkait

batampos.co.id – Tiket Mudik Natal dan Tahun Baru menggunakan transportasi udara sudah terjual di atas 50 persen.

Tiket maskapai Garuda telah dipesan hingga 65 persen, Maskapai Citilink 80 persen dan Lion Air 70 persen.

Direktur BUBU Hang Nadim, Suwarso, mengatakan, ada beberapa rute favorit pada mudik Natal dan Tahun Baru. Di antaranya Jakarta, Pekanbaru, Medan dan Surabaya.

“Tiket ke Yogyakarta dan Semarang juga sudah penuh,” katanya, Senin (25/11/2019).

Selain itu lanjutnya, rute Batam-Padang juga sudah mulai banyak dipesan. Suwarso menduga pemesanan tiket tidak hanya dilakukan bagi masyarakat yang akan mudik natal saja.

Tapi juga bagi yang akan melaksanakan libur natal dan tahun baru.

“Saat natal dan tahun baru ini, bercampur penumpang yang ingin berliburan dan merayakan natal di kampung halaman masing-masing,” katanya.

Hingga kini, lanjut Suwarso belum ada satupun maskapai yang mengajukan penambahan penerbangan (extra flight).

Namun ia menduga pemambahan tersebut akan terlihat di awal Desember.

“Kemenhub akan menggelar rapat 28 November ini membahas mudik Nataru (Natal dan Tahun Baru). Setelah itu, baru diketahui mana rute yang padat butuh extra atau tidak,” ungkapnya.

Para penumpang berjalan menuju pintu masuk keberangkatan di Bandara Internasional Hang Nadim batam. Saat ini tiket pesawat untuk mudik natal dan tahun baru hampir ludes terjual. Foto: Cecep Mulyana/ batampos.co.id

Suwarso menyebutkan Hang Nadim telah siap menghadapi serbuan masyarakat dikala mudik Natal dan Tahun Baru.

Berbagai persiapan sudah dilaksanakan pihak Hang Nadim, baik dari sisi fasilitas maupun petugas.

“Fasilitas sudah ok, pelayanan juga akan baik. Karena beberapa petugas sudah kembali ke Hang Nadim, setelah menjalani pelatihan,” ucapnya.

Kepada masyarakat yang akan mudik Nataru. Suwarso berharap agar bisa kembali memastikan jadwal keberangkatan. Serta memperbaharui informasi mengenai waktu keberangkatan.

“Upayakan chek in melalui website, sehingga tidak perlu mengantre di konter chek in,” jelasnya.

“Tapi apabila mau lakukan cek secara manual, datanglah 2 jam sebelum keberangkatan. Supaya bisa dapat chek in lebih cepat dan tidak terburu-buru,” paparnya.

Dari pantauan Batam Pos dilaman penjualan tiket online. Harga tiket mulai merangkak naik mendekati ambang batas atas. Terutama untuk pemesanan tiket di atas tanggal 20 Desember.

Tiket rute Batam tujuan Medan sudah mulai dijual dengan harga kisaran Rp 1 jutaan, Batam ke Pekanbaru dijual Rp 500 ribuan, Batam-Semarang Rp 1,3 juta dan Batam-Jakarta Rp 1 jutaan.

Harga tiket ini akan diperkirakan akan terus naik, jelang Natal dan Tahun Baru. Karena beberapa maskapai sudah mulai menerapkan peak season Nataru.

Salah seorang warga Tiban, Nando Sirait, mengaku, pada natal dan tahun baru ini tidak akan kembali ke Medan. Namun, ia memilih pulang ke rumah mertuanya di Jakarta.

“Tidak pulang naik pesawat saya,” ungkapnya.

Ia mengatakan tidak menggunakan transportasi udara, karena tiket pesawat cukup tinggi. Sehingga ia memilih mudik natal dan tahun baru menggunakan kapal Kelud.

“Pulang naik kapal saja, mahal tiket pesawat,” pungkasnya.(ska)

Update