Jumat, 29 Maret 2024

Pak Ciputra Wafat di Singapura

Berita Terkait

Pendiri Ciputra Group Ir Ciputra (kedua dari kanan) bersama Menteri PUPR Basuki Hadimuljono dan Menhub Budi Karya Sumadi saat meresmikan Perumahan Citra Maja Raya, Sabtu (18/11/2017). Ciputra meninggal dunia di Singapura pada Rabu (27/11/2019) dini hari dalam usia 88 tahun (Istimewa)

batampos.co.id – Pendiri Ciputra Group, Ciputra, meninggal dunia di Rumah Sakit Gleneagles, Singapura pada, Rabu (27/11) pukul 01.05 waktu Singapura. Ciputra yang akran disapa Pak Ci, berpulang dalam usia 88 tahun.

Humas Universitas Ciputra, Erlita Tania mengonfirmasi kabar meninggalnya Ciputra. Dr. Ir. Ciputra yang lahir pada 24 Agustus 1931 sebelumnya dirawat di ruang pneumonia atau ruangan untuk merawat pasien penyakit infeksi paru-paru yang biasanya dialami oleh orang usia lanjut.

“Iya benar,” terangnya kepada JawaPos.com, Jakarta, Rabu (27/11).

Diinformasikan bahwa jenazah akan tiba di Jakarta pada Jumat (29/11). Sedangkan pemakaman rencananya akan dilakukan pada Rabu (4/12) atau Kamis (5/12) pekan depan.

Pemakaman pengusaha yang terkenal dengan bisnis propertinya ini akan dilaksanakan di desa Sukamaju, Kecamatan Jonggol, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.

Selama hidupnya, Ciputra juga berkecimpung di dunia media dengan menjadi pemegang saham di Jawa Pos dan Tempo. (*)

Update