Kamis, 25 April 2024

Lion Air Tambah Jadwal Penerbangan ke Lingga

Berita Terkait

batampos.co.id – Lion Air Grup melalui Maskapai Wings Air melakukan penambahan penerbangan dari Batam ke Lingga atau sebaliknya.

Penambahan penerbangan disebabkan tingginya animo masyarakat menuju ke Lingga maupun Batam.

“Biasanya hanya 3 kali seminggu. Tapi sekarang menjadi 4 kali dalam seminggu,” kata Distrik Manager Lion Air Batam, M Zaini Bire, Senin (6/1/2020).

Ia mengatakan tahun lalu, Wings Air hanya melayani rute Batam ke Lingga atau sebaliknya setiap Selasa, Kamis dan Sabtu.

Namun kini, Wings Air melayani rute tersebut setiap Selasa, Kamis, Sabtu dan Minggu.

“Selasa, Kamis dan Sabtu itu dari Batam pukul 12.30. Sedangkan dari Dabo pukul 13.40. Lalu Minggu itu dari Batam 14.00, sedangkan dari Dabo 15.10,” ucapnya.

Wings Air. Foto: Dokumentasi batampos.co.id

Bire mengatakan penambahan rute ini, juga hasil lobi Bupati Lingga dengan pihak Lion Air. Bupati Lingga, kata Bire ingin terus mengenjot pariwisata daerah Lingga.

“Dengan adanya penambahan rute ini, juga diharapkan meningkatkan pariwisata di sana,” ungkapnya.

Sejauh ini, kata Bire permintaan masyarakat akan rute Batam ke Lingga atau sebaliknya cukup tinggi.

“Jumlah penumpangnya lumayan banyak,” ucapnya.

Penerbangan ini dilayani dengan menggunakan pesawat turboprop tipe ATR 72-500/ 72-600.

Armada ini mempunyai kemampuan angkut 72 kursi, semuanya kelas ekonomi. Pesawat yang diproduksi asal Perancis sudah dibekali interior kabin terbaik dikelasnya,sehingga membuat perjalanan lebih nyaman.

Pengalaman perjalanan semakin berkesan, serasa menikmati jet pribadi.

Karena konfigurasi kursi 2-2, dapat bersantai ketika di kabin, bisa bekerja lebih leluasa atau hanya sekadar menikmati pemandangan memukau dari ketinggian.(ska)

Update