Sabtu, 20 April 2024

Walet Putih Buru Pebalap Liar

Berita Terkait

batampos.co.id – Direktorat Lalu Lintas Polda Kepri memiliki tim walet putih, yang bertugas khusus untuk mengatasi balap liar, menekan angka kecelakaan lalu lintas dan kriminal umum.

Tim yang telah cukup lama dibentuk ini, diakui oleh Direktur Lalu Lintas Polda Kepri Kombes Mujiyono, sudah beraksi di jalanan Batam.

Hingga kini, sebutnya tak terhitung jumlah kendaraan yang diamankan dari aksi balap liar.

“Tim ini khusus patroli malam dan bekerjanya hampir setiap hari,” kata Kombes Mujiyono, Rabu (22/1/2020).

Tim ini, katanya hanya berisikan unsur Direktorat Lalu Lintas. Tim ini dipimpin seorang perwira menengah, yang beranggotakan 12 orang.

Untuk di wilayah Batam, tim secara khusus akan mengawasi praktek balap liar.

“Kami sering menerima pengaduan balap liar. Di beberapa tempat kami sudah turun, memberantas hal ini,” ujarnya.

Walet Putih akan terus melakukan patroli malam hari. Mujiyono mengaku sedari sore, tim ini sudah mulai persiapan.

Ilustrasi. Foto: Dalil Harahap/batampos.co.id

“Pukul 16.00 apel. Lalu pukul 21.00 hingga dini hari jalan. Fokusnya kami Sabtu dan Minggu. Karena sering aduan balap liar di hari tersebut,” ucapnya.

Mujiyono mengatakan tim untuk patroli malam hari ini, juga telah dibentuk di tingkat Polresta, Polres-Polres se Kepri.

“Untuk luar kepri mungkin gangguan kamtibmas secara umum,” ujarnya.

Masyarakat dapat melaporkan segala kejadian atau tindakan balap liar ke kantor polisi terdekat.

Aduan ini nantinya akan direspon petugas kepolisian, mendatangi kawasan yang disebutkan terjadinya tindak balap liar.

“Sampaikan ke kami, tim pasti akan turun,” ucapnya.

Mujiyono berharap tim ini dapat meminimalisir tindak kejahatan malam hari, balap liar ataupun gangguan kamtibmas lainnya.

Kepada masyarakat, Mujiyono meminta agar selalu mematuhi aturan berlalu lintas dan tidak melakukan tindakan balap liar.(ska)

Update