Sabtu, 20 April 2024

Pengumuman, 500 Keluarga di Sagulung Disarankan Karantina Mandiri di Rumah

Berita Terkait

batampos.co.id – Satgas Covid-19 di kecamatan Sagulung telah menyisir seluruh pemukiman warga yang ada di kecamatan Sagulung terkait mewabahnya virus Corona atau Covid-19 ini.

Hasilnya 500 keluarga diawasi dan disarankan untuk melakukan karantina mandiri di rumah masing-masing.

Camat Sagulung, Reza Khadafi, menjelaskan, hal itu dikarenakan keluarga-keluarga tersebut memiliki riwayat perjalanan ke luar negeri atau daerah yang sudah mewabah Covid-19 dalam kurun waktu 14 hari ke belakangan.

Wakil Wali Kota Batam, Amsakar Achmad (kemeja putih) berfoto bersama 50-an warga Batam yang sempat diisolasi di Rusunawa BP Batam. Mereka diperbolehkan pulang dan dinyatakan steril dari virus corona. Foto: batampos.co.id/Eusebius Sara

“Ada beberapa yang direkomendasikan untuk ditangani tim medis. Tetapi sejauh ini masih sebatas di awasi saja. Untuk positif masih nihil,” ujar Reza, Jumat (27/3/2020).

Kata dia, mereka yang diawasi dan melaksanakan karantina mandiri ini juga belum diperbolehkan untuk keluar kota.

Mereka harus tetap berada di rumah sampai benar-benar dinyatakan bebas dari paparan Covid-19.

“Karantina Mandiri ini juga instruksi dari wali kota Batam. Tidak saja yang diawasi, masyarakat umum lainnya juga demikian harus bisa menahan diri dulu di dalam rumah sampai wabah ini benar-benar berakhir,” ujar Reza.(eja)

Update