batampos.co.id – Pasien positif Covid-19 di Kepulauan Riau (Kepri) bertambah. Berdasarkan data Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19, Senin (13/4), ada penambahan empat kasus baru. Masing-masing 2 kasus di Batam dan 2 kasus di Tanjungpinang. Kasus itu diketahui berdasar hasil tes PCR.
”Kasus baru di Kepri ada empat orang positif Covid-19, terdiri atas dua di Tanjungpinang dan dua di Batam,” kata Kepala Dinas Kesehatan Kepri Tjetjep Yudiana yang juga Ketua Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 seperti dilansir dari Antara di Tanjungpinang pada Senin (13/4).
Dengan demikian, hingga Senin (13/4) sore, jumlah kasus positif Covid-19 di Batam berjumlah 12 dan di Tanjungpinang 14 kasus. Sementara dari hasil pemeriksaan cepat atau rapid test, 18 Reaktif dan 396 Non Reaktif. Adapun di Tanjungpinang, 8 Reaktif dan 404 Non Reaktif.
Tjetjep mengungkapkan satu di antara empat kasus baru positif Covid-19 itu yakni Wali Kota Tanjungpinang. Wali Kota Tanjungpinang Syahrul sejak dua hari lalu dirawat di ruang isolasi Rumah Sakit Umum Provinsi Kepulauan Riau. Dia mengatakan, Syahrul dirawat di ruang isolasi di RSUP Kepri. Kondisi Wali Kota Tanjungpinang Syahrul relatif stabil, meski tubuhnya sudah dipasang ventilator.
”Karena sulit bernapas, jadi dipasang ventilator untuk membantu pasien bernapas. Kondisi terakhir Pak Syahrul relatif stabil,” kata Tjetjep.
Pasien positif COVID-19 lainnya berinisial P, diduga tertular dari Pasien 22. P merupakan anggota keluarga Pasien 22. Pasien 22 itu telah meninggal dunia pada Minggu (12/4). Pasien 22 tidak memiliki riwayat perjalanan ke Malaysia maupun ke negara lain, melainkan diduga tertular dari Pasien 21, yang terlebih dahulu diisolasi di RSUP Kepri. Pasien 22 dan Pasien 21 itu masih satu keluarga.
”Status anggota keluarga dari Syahrul yakni ODP, sedangkan status anggota keluarga Pasien 22 yakni OTG,” ujar Tjetjep. (antara/uma)
