Sabtu, 20 April 2024

Kabar Baik, 5 Orang Dalam Pemantauan yang Kontak Dengan Karyawan ATB Tidak Ada Gejala

Berita Terkait

batampos.co.id – Kabar baik datang dari Kabupaten Binta, lima orang dalam pemantauan (ODP) di Kampung Raya, Tanjunguban, Bintan, yang sebelumnya pernah kontak dengan seorang perempuan pasien positif Covid-19 di Batam, dalam kondisi baik.

”Tidak ada gejala,” kata Kadinkes Bintan, dr Gama AF
Isnaeni, Kamis (16/4/2020).

Dia mengatakan, kelima ODP tersebut telah diambil sampel swab-nya, Rabu (15/4). Bahkan sampelnya sudah dikirim ke laboratorium Balai Teknik Kesehatan Lingkungan dan
Pengendalian Penyakit (BTKLPP) Kelas I Batam.

Dia memperkirakan lima hari hasil swab kelima OPD tersebut sudah bisa diketahui.

”Lima hari kalau tidak antre,” katanya.

Sebelumnya diberitakan, pasien 12 Covid-19 di Kota Batam yang merupakan karyawan PT ATB diketahui pernah kontak dengan keluarga besarnya di Tanjunguban.

Berdasarkan data itu, Dinas Kesehatan kabupaten Bintan, menetapkan dua anak pasien 12 Covid-19 di Batam sebagai ODP.

Tidak hanya dua anaknya, namun tiga orang dalam rumah tersebut sebagai orang yang mengasuh anaknya juga ditetapkan ODP.

“Anaknya sama saudaranya. Makanya mereka kita anggap sebagai ODP,” kata dia.

Sementara itu, data terkini dari Tim Gugus Tugas Penanganan Covid-19 Provinsi Kepri, di Kabupaten Bintan terdapat satu penambahan Pasien Dalam Pengawasan (PDP) dari 15 menjadi 16 orang PDP.

Sedangkan ODP masih sebanyak 76 orang dan sebanyak 129 OTG.

Sejauh ini, dua PDP meninggal dunia dengan rincian satu PDP meninggal karena penyakit penyerta dan 1 PDP masih dalam proses lab.(met)

Update