Jumat, 29 Maret 2024

Reaktif Covid-19 di Batam, Kabur ke Tanjungpinang

Berita Terkait

batampos.co.id – Dua warga Batam yang dinyatakan reaktif Covid-19 menolak dikarantina dan kabur. Mereka adalah Su yang bersembunyi di Tanjungpinang.

Kemudian, satu kasus lainnya perempuan dengan inisial Ja yang kabur dari Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Raja Ahmad
Tabib, Tanjungpinang.

Sebelumnya, Ja melakukan pemeriksaan rapid test untuk
keperluan penerbangan. Setelah diperiksa, ternyata hasilnya reaktif, sehingga petugas membawanya ke ruang airborne disease di IGD untuk diperiksa lebih lanjut, sesuai SOP di RS.

Namun ketika menunggu diperiksa, dia meminta izin mengambil uang ke ATM dan tak kembali lagi.

Ketua Gugus Tugas Covid-19 Kota Tanjungpinang, Rustam,
membenarkan kejadian tersebut.

Kepala Dinas Kesehatan Kota Tanjungpinang itu mengatakan, kedua warga tersebut sudah di RSUD RAT Tanjungpinang.

“Tim di lapangan juga sudah menelusuri tempat persinggahan mereka. Saat ini langkah pencegahan sudah dilakukan, sambil menunggu hasil swab kedua keluar,” ujar Rustam di Tanjungpinang, kemarin.

Terpisah, Pelaksana tugas Direktur RSUD RAT Tanjungpinang, dokter Elfiandri Sandri, membenarkan Ja sudah datang lagi dan dirawat di RS RAT.

“Kondisinya baik. Kita menunggu hasil pemeriksaan swabnya. Kalau Su saya tidak tahu, karena tidak ada di RSUD RAT,” ujar Elfiandri.(jpg)

Update