Kamis, 25 April 2024

Usai Karantina 5 Ribu Orang Beijing Nol Kasus Baru Covid-19

Berita Terkait

batampos.co.id – Tiongkok bisa bernapas lega. Selasa (7/7), tidak ada kasus penularan Covid-19 baru di Beijing sejak klaster Pasar Xinfadi ditemukan 11 Juni lalu. Tiongkok yang takut bakal terjadi penularan gelombang kedua langsung menguntara sejumlah wilayah.

Langkah tersebut terbukti berhasil. Sekitar 5 ribu orang yang dikarantina terkait klaster Xinfadi juga sudah dipulangkan kemarin.

Pemerintah sudah melakukan uji penularan virus SARS-CoV-2 pada setidaknya 11 juta orang. Itu setara dengan separo populasi di Beijing. Total, ada 335 orang yang dinyatakan positif dari klaster Pasar Xinfadi.

Jumlah tersebut terbilang kecil. Tapi, karena terjadi di ibu kota, itu menjadi pertaruhan wajah bagi Tiongkok. Jangan sampai mereka malu dua kali. Tiongkok dan WHO harus menerima banyak hujatan karena tidak bisa mengontrol penularan di Wuhan.

’’Nol penambahan kasus tidak berarti nol risiko,’’ ujar Wakil Direktur Pusat Kontrol Penyakit Menular Beijing Pang Xinghuo seperti dikutip Agence France-Presse.

Mereka belum bisa menentukan apakah beberapa hari ke depan juga tidak akan ada penularan. Sebab, saat ini masih ada 31 pasien tanpa gejala alias OTG yang dikarantina.

Apa pun itu, berita tersebut tetaplah melegakan. Terlebih di hari yang sama jutaan siswa di Beijing dan kota-kota di sekitarnya menghadiri ujian nasional untuk masuk perguruan tinggi. (jpg)

Update