Sabtu, 20 April 2024

Warga Batam, Besok BP Batam Bagikan Paket Sembako di Sini…

Berita Terkait

batampos.co.id – Setelah membagikan paket sembako di Kecamatan Lubuk Baja, Badan Pengusahaan (BP) Batam akan menyambangi Kecamatan Belakang Padang dan Galang pada Kamis (30/7/2020).

Kepala Biro Humas Promosi dan Protokol BP Batam, Dendi Gustinandar, mengatakan, di Kecamatan Belakang Padang akan didistribusikan sebanyak 2.836 paket sembako.

Sedangkan di Kecamatan Galang sebanyak 3.105 paket.

“BP Batam dan Dinas Sosial Pemko Batam akan mendistribusikan paket sembako ke Kantor Kelurahan dan akan melakukan pengawasan pada tahapan penyaluran sembako di Kantor Kelurahan setempat,” ujarnya, Rabu (29/7/2020).

Kepala BP Batam, Muhammad Rudi, memberikan bantuan paket sembako kepada warga di Kelurahan Sei Licin., Lubuk Baja, Kota Batam. Foto: Humas BP Batam untuk batampos.co.id

Setelah itu lanjutnya paket sembako akan disalurkan kepada masing-masing RT dan melakukan penjemputan sembako di kelurahan setempat berdasarkan data yang telah ditetapkan.

“Kemudian didistribusikan kepada masyakarat yang terdampak Covid-19,” jelasnya.

Pihaknya mengingatkan kepada masyarakat agar saat mengambil bantuan paket sembako tersebut tetap menerapkan protokol kesehatan.

“Mengingat sampai saat ini masih dalam kondisi pandemi Covid-19, untuk itu dalam proses pembagian sembako tersebut agar tetap memperhatikan protokol kesehatan yang telah ditetapkan oleh Pemerintah,” jelasnya.

Adapun isi dari paket sembako yang akan dibagikan BP Batam berupa:

  1. Beras 10 kilogram
  2. Mi instan 10 bungkus
  3. Minyak goreng 2 liter
  4. Krimer kental manis 2 kaleng
  5. Ikan dalam kaleng 425 gram
  6. Teh celup
  7. Sirup
  8. Biskuit.(*/esa)

Update