Sabtu, 20 April 2024

Kasus Covid-19 di Batam Meningkat, Pemko Harus Lakukan Tes Swab Acak

Berita Terkait

batampos.co.id – Kasus terkonfirmasi positif Covid-19 di Batam kembali melonjak dalam beberapa hari terakhir. Pemko Batam diharapkan bisa membuat langkah strategis dalam menurunkan angka kasus terkonfirmasi positif dengan melakukan penyisiran.

Anggota Komisi IV DPRD Kota Batam, Tumbur M Sihaloho,meminta Pemko Batam segera melakukan tes swab secara acak terhadap masyarakat. Sebab, jika dilihat dari anggaran, ia sangat yakin bahwa Kota Batam memiliki anggaran yang cukup. ”Sarana dan prasarana juga cukup. Kita juga punya alat PCR sendiri. Berbeda dengan daerah lain,” katanya.

Sebagaimana diketahui, kata Tumbur, Batam merupakan salah satu daerah transit. Sehingga penularan Covid-19 sangat tinggi. Terutama banyaknya pasien positif Covid-19 yang tanpa ada gejala. ”Mungkin secara kasat mata gejala itu tidak ada. Tapi dia membawa. Maka perlu sesekali tes swab secara acak,” ujarnya.

Dia mengatakan, tes swab secara acak bisa dilakukan Dinas Kesehatan Kota Batam ataupun Tim Gugus Tugas Kota Batam. (*/jpg)

Update