Rabu, 24 April 2024

Pelajar SMK Terlibat Pembegalan, Incar Anak-Anak dan Remaja

Berita Terkait

batampos.co.id – Empat begal yang tiga di antaranya adalah pelajar SMK di Batuaji, beraksi dengan mengincar anak-anak atau remaja yang mengendari sepeda motor. Saat beraksi, mereka mengambil ponsel, dan mengancam korban menggunakan sebilah parang.

”Korbannya orang-orang seumuran mereka (anak muda) juga. Pengakuan pelaku, mereka hanya mengambil ponsel saja,” ujar Kasat Reskrim Polresta Barelang, Kompol Andri Kurniawan, Rabu (12/8).

Andri menjelaskan, biasanya pelaku beraksi pada malam hari dan akhir pekan. Kemudian, ponsel yang diambil pelaku biasanya dijual dan hasilnya dibagi rata. ”Mereka berkeliling menggunakan dua sepeda motor. Ada yang membuntuti dan bertugas mengancam korban,” kata Andri.

Sebelumnya, Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) Polresta Barelang menangkap empat pembegal di Jalan Sudirman, tepatnya di depan apartemen Imperium. Dari empat pelaku, tiga di antaranya merupakan pelajar SMK di Batuaji. Ketiga pelajar ini yakni, MJ, 18, JS, 18, AL, 16, dan satu rekannya, MR,19.

Dari tangan pelaku, polisi turut mengamankan satu unit ponsel, dua sepeda motor, dan sebilah parang. Dari pengakuan pelaku, mereka sudah beraksi di tiga lokasi. Yakni dua kali di Batam Kota, dan sekali di Tiban, Sekupang.(*/jpg)

Update