Sabtu, 20 April 2024

Pelabuhan Telagapunggur Sepi

Berita Terkait

batampos.co.id – Sebelum pandemi Covid-19, Pelabuhan Telagapunggur menjadi salah satu kawasan tersibuk. Namun kini tampak lengang.

Tak banyak yang menyeberang menuju ke Tanjungpinang, Tanjunguban dan Lingga melalui pelabuhan domestik tersebut.

Rendahnya animo masyarakat berlalu lalang di pelabuhan ini, dibenarkan oleh Kepala Pos Syahbandar Pelabuhan Domestik Telagapunggur, Komaruddin.

”Belum terlihat adanya peningkatan (penumpang,red). Masih sepi,” katanya, Selasa (25/8/2020) seperti yang dilansir dari Harian Batam Pos.

Ia mengatakan, sebelum pandemi, satu kapal tujuan Tanjungpinang bisa terisi hingga 190 penumpang. Tapi kini, hanya diisi kisaran 40 hingga 60-an orang.

Beberapa waktu lalu, ada tanggal merah dan libur yang cukup panjang. Nyatanya, hal ini tidak mendongkrak jumlah penumpang.

Padahal sebelum adanya pandemi, saat almanak merah digunakan masyarakat Batam berjalan-jalan ke Tanjungpinang atau Bintan.

”Libur HUT Kemerdekaan atau satu Muharam lalu juga tidak terlalu mempengaruhi,” ucapnya.

Komaruddin mengaku, penumpang sepi tidak hanya rute Batam ke Tanjungpinang saja. Tapi juga ke daerah lainnya, sepeti Dabo Singkep.

”Sama, sepi juga,” tuturnya.(jpg)

Update