Kamis, 25 April 2024

Kini, Kecamatan Batu Ampar Masuk Zona Merah Muda

Berita Terkait

Gelar Apel Antisipasi Kejadian Bencana

Ganjar Tegaskan Akan jadi Oposisi

batampos.co.id – Penambahan jumlah pasien Covid-19 di Kota Batam pada Kamis (3/9/2020) membuat status kecamatan Batu Ampar berubah status dari zona kuning menjadi merah muda.

Ketua Bidang Kesehatan Gugus Tugas Covid-19, Didi Kusmarjadi, melalui pernyataan tertulisnya menyebutkan, warga Batu Ampar yang terkonfirmasi positif Covid-19 pada Kamis (3/9/2020), adalah tenaga keshetana yang berstatus Aparatur Sipil Negara (ASN), berinisial RMS.

RMS diketahui berjenis kelamin laki-laki, berusia 40 tahun.

Peta penyebaran Covid-19 di Kota Batam hingga Kamis (3/9/2020).

RMS masuk dalam klasifikasi asimptomatik atau tanpa gejala dan mempunyai riwayat kontak erat dengan pasien Covid-19 nomor 682.

Saat ini RMS mendapatkan perawatan di RSKI Galang, Kota Batam. Kini jumlah pasien Covid-19 yang berasal dari Kecamatan Batu Ampar sebanyak 11 orang.

Saat ini total jumlah pasien Covid-19 di Kota Batam sebanyak 749 orang.

Dengan rincian 384 dinyatakan sembuh. 32 orang meninggal dunia dan 333 dalam perawatan.(*/esa)

Update